PADANG, RADARSUMBAR.COM-Sepasang pasangan suami istri lanjut usia (pasutri lansia), Tm (72) dan Sn (74) diduga terpapar Covid-19 tak bisa berbuat banyak di kediamannya di Perumahan Jondul V, Kelurahan Parupuk Tabing, Kecamatan Kototangah, Kota Padang, Sabtu (31/7). Pasalnya, sang suami Tm sudah tak kuat berdiri dan istri yang juga sudah tua tak bisa lagi merawatnya. Mereka tak punya anak dan keluarga juga tidak ada di Padang.
Salah seorang kemenakannya, Ade yang berada di Jakarta tak bisa berbuat banyak karena tersandung PPKM. Dia mencoba menghubungi anggota DPR RI Andre Rosiade, meminta bantuan. Pasalnya, hasil tes swab antigen keduanya dinyatakan positif atau reaktif Covid-19. Ade meyakini, pasangan itu tak akan bisa melakukan isolasi mandiri (isoman) mengingat keduanya sudah sangat tua.
“Saya mencoba menghubungi pak Andre Rosiade, karena sering melihat beliau dan tim membantu di Sumbar. Ternyata, pak Andre menurunkan tim untuk memastikan kondisi pak etek dan mak etek saya itu. Kami di Jakarta semua sudah pasrah saja, bagaimana penanganannya. Sabtu pagi kami minta salah satu klinik melakukan swab antigen dan hasilnya positif,” kata Ade lagi.
Komentar