JAKARTA, RADARSUMBAR.COM – Anggota Dewan Pembina Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) H Andre Rosiade mengungkapkan, partainya menggelar rapat pimpinan nasional (Rapimnas) untuk membulatkan tekad dalam memenangkan pasangan Capres-Cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
“Sesuai yang disampaikan oleh pimpinan Partai Gerindra sebelumnya, bahwa Rapimnas Gerindra ini adalah agenda internal. Dalam rangka kita melakukan konsolidasi dan juga membulatkan tekad untuk pastinya memenangkan Pak Prabowo dan mas Gibran,” kata Ketua DPD Partai Gerindra Sumbar itu, Senin (23/10/2023).
Andre menyebut, forum tersebut dihadiri oleh seluruh pengurus Partai Gerindra di tingkat pusat hingga daerah. Partai berlambang kepala garuda itu pun dipastikannya solid dalam mengusung Prabowo-Gibran. Sebab, Partai Gerindra sudah menyerahkan mandat terkait pemilihan presiden (Pilpres) 2024 kepada Prabowo yang juga Menteri Pertahanan RI itu.
Anggota Komisi VI DPR RI itu menyebut, hasil Rapimnas di The Dhamawangsa Jakarta itu memutuskan semua kader tetap sepakat memenangkan Prabowo dan Gibran pada Pilpres 2024. Seluruh pengurus Gerindra baik dari tingkat provinsi sampai dengan tingkat paling bawah akan bergerak untuk memenangkan pasangan Prabowo-Gibran. Peluang kemenangan yang besar, membuat semangat semua kader terus meningkat.