Dengan “Jumat Barokah”, Polsek BIM Berbagi lewat Sarapan Pagi

Jajaran Polsek Kawasan BIM membagikan sarapan pagi kepada petugas kebersihan di BIM. (IST)

PADANGPARIAMAN, RADARSUMBAR.COM – Ada aktivitas berbeda yang dilakukan Polsek Kawasan Bandara Internasional Minangkabau (BIM). Pasalnya, setiap Jumat, jajaran kepolisian di sini selalu membagi-bagikan sarapan pagi kepada masyarakat. Program itu diberi nama Jumat Barokah.

Seperti yang dilakukan Jumat (29/10/2021) pagi, Polsek Kawasan BIM membagi-bagikan sarapan pagi kepada siapa saja yang lewat. Pantauan radarsumbar.com, setiap anggota polsek menyebar di seputaran BIM. Setiap orang yang lewat mulai dari cleaning servis, warga, hingga porter bandara mendapat sarapan pagi yang sudah disediakan jajaran polsek.

Kapolsek Kawasan BIM Ipda Akbar Kharisma Tanjung menjelaskan, kegiatan ini merupakan panggilan hati dan dilakukan untuk menebar kebaikan kepada sesama. Terutama bagi orang-orang yang kurang secara ekonomi.

“Melalui Jumat Barokah tersebut, setiap Jumat kita selalu memberikan sarapan pagi kepada masyarakat yang ada di bandara. Tujuan kita untuk memberi kebaikan,” ujarnya. (rdr-007)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version