GUNUNGSITOLI, RADARSUMBAR.COM – Enrico Ifolala Lase, anggota DPRD terpilih dari Kota Gunungsitoli untuk Pemilu 2024, menunjukkan kepedulian sosialnya dengan memberikan bantuan kepada Ama Perlin Zebua, korban bencana pohon tumbang di Desa Lolomoyo Tuhemberua, Kecamatan Gunungsitoli Barat, Selasa (17/9/2024).
Kejadian naas tersebut terjadi, Senin (16/9/2024) malam, yang mengakibatkan kerusakan ringan pada rumah semi permanen milik Zebua.
Menurut keterangan warga sekitar, peristiwa pohon tumbang ini terjadi akibat angin kencang yang melanda kawasan tersebut pada malam hari. Beruntung tidak ada korban jiwa, meskipun sebagian rumah mengalami kerusakan.
Kehadiran Enrico Ifolala di lokasi bencana mendapat sambutan baik warga, dan mengapresiasi langkah cepat serta kepedulian beliau terhadap sesama.
“Bencana bisa datang kapan saja, dan sebagai wakil rakyat harus selalu siap membantu masyarakat yang membutuhkan,” ungkap Enrico Ifolala, anggota DPRD Gunungsitoli terpilih 2024, Selasa (17/9/2024).
Sebagai Wakil Ketua Bidang Pemuda dan Olahraga, Seni dan Budaya DPD Partai Golkar Gunungsitoli, Enrico Ifolala tidak hanya fokus pada program-program pengembangan pemuda, tetapi juga aktif dalam membantu masyarakat yang terdampak bencana.
“Semoga bantuan ini dapat bermanfaat, sehingga mampu mengurai dari apa yang keluarga alami,” imbuhnya, didampingi Sekretaris DPD Golkar Gunungsitoli, Ridho Kristoper Zebua. (rdr/tanhar)