Hilang Terseret Arus Sungai Koto Lalang, Padang, Bocah Ini Belum Ditemukan

"Semoga cuaca pagi ini mendukung dan korban dapat ditemukan secepatnya"

BPBD Kota Padang masih melakukan pencarian terhadap Fahri yang hanyut terseret arus sungai. (IST)

JAKARTA, RADARSUMBAR.COM – Seorang bocah dilaporkan hilang terseret arus sungai di kawasan Kampung Jambak, Keluruhan Koto Lalang, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar).

Korban bernama Fahri (10). Dia dilaporkan hilang terseret arus sejak pukul 15.00 WIB, Minggu (7/11/2021). Kabar itu dibenarkan Kabid kedaruratan dan Logistik BPBD Padang, Sutan Hendra. Menurutnya, korban awalnya mandi-mandi bersama sekitar 7 orang rekannya di Sungai Koto Lalang.

Lantas, karena curah hujan tinggi, diduga debit air bertambah dan korban pun terseret. “Kita baru mendapat laporannya sekitar pukul 19.30 WIB malam tadi, dan langsung ke lokasi untuk melakukan pencarian,” kata Sutan, Senin (8/11/2021).

Dari tadi malam hingga pagi ini, pihaknya masih melakukan penyisiran untuk melakuan pencarian terhadap Fahri. “Ya, untuk pencarian saat ini pihak yang terlibat yakni dari Basarnas Padang, TRC Semen Padang, BPBD, PMI, TNI-Polri, dan sejumlah relawan kebencanaan lainnya. Semoga cuaca pagi ini mendukung dan korban dapat ditemukan secepatnya,” kata dia. (rdr-007)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version