Kunjungi Pariaman, Komisi IV DPR Janji Fasilitasi Bantuan Pertanian dari Pemerintah Pusat

Wali Kota Pariaman, Sumbar Genius Umar (kanan) menyerahkan kenang-kenangan kepada Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Anggia Erma Rini saat Kunjungan Kerja Spesifik Komisi IV DPR RI ke Pariaman, Kamis. (ANTARA/Aadiaat M.S.)

PARIAMAN, RADARSUMBAR.COM – Pimpinan dan sejumlah anggota Komisi IV DPR RI mengunjungi Kota Pariaman, Sumatera Barat terkait dengan realisasi dan program pengembangan pertanian yang dilaksanakan pemerintah setempat untuk peningkatan ekonomi warga di daerah itu.

“Kami dari Pemerintah Kota Pariaman dan warga mengucapkan selamat datang kepada pimpinan dan Komisi IV anggota DPR bersama dirjen dan pihak Bulog,” kata Wali Kota Pariaman Genius Umar saat menyambut kedatangan Kunjungan Kerja Spesifik Komisi IV DPR RI di Pariaman, Kamis.

Ia mengatakan Pariaman memiliki empat kecamatan yang dua di antaranya memiliki potensi bidang pertanian yaitu Pariaman Timur dan Pariaman Selatan, sedangkan Pariaman Utara perikanan dan Pariaman Tengah bidang jasa.

Pada masa pandemi, lanjutnya bidang pertanian yang menjadi penyokong perekonomian masyarakat Kota Pariaman sehingga ketika pertumbuhan ekonomi daerah lain minus namun daerah itu positif dua. “Pariaman itu kota jasa dan pariwisata, namun karena pandemi maka kami fokuskan pengembangan perekonomian di bidang pertanian dengan berbagai program,” katanya.

Namun, kata dia pemerintah menganggap Pariaman merupakan sebuah kota yang tidak potensial untuk bidang pertanian sehingga tidak mendapatkan bantuan bidang pertanian padahal pihaknya ingin mendirikan pertanian terpadu atau integrated farming.

Ia mengatakan pada masa pandemi pihaknya membuka jalan tanpa menggunakan dana APBD yang hingga sekarang sudah delapan kilometer hingga diketahui banyak lahan yang belum digarap padahal memiliki potensi besar untuk pertanian. “Lahannya dihibahkan warga dan warga ikut gotong royong membuka jalan, ini menunjukkan warga Kota Pariaman mendukung pembangunan,” ujarnya.

Lokasi tersebutlah yang akan dikembangkan untuk pertanian dan perikanan untuk peningkatan ekonomi warga Kota Pariaman di bidang pertanian. Karena itu, lanjutnya pihaknya meminta Komisi IV DPR RI bersama pihak terkait diminta datang ke Pariaman untuk melihat potensi daerah itu dan upaya yang telah dilakukan pihaknya.

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Anggia Erma Rini mengatakan kunjungan pihaknya ke Pariaman yaitu ingin melihat potensi pertanian dan perikanan di daerah itu. “Kami mau melihat sejauh mana negara ikut membantu pengembangan pertanian dan perikanan,” kata dia.

Ia menyampaikan saat tiba di Pariaman pihak mengetahui bahwa kota tersebut memiliki banyak potensi mulai dari pertanian, perikanan, hingga kawasan konservasi yang perlu perhatian dari pemerintah pusat. Pihaknya, lanjutnya akan membantu Kota Pariaman untuk mendapatkan bantuan pertanian dari pemerintah pusat guna meningkatkan perekonomian masyarakat. (ant)

Exit mobile version