PADANG, RADARSUMBAR.COM – Wali Kota Padang Hendri Septa melantik sejumlah Pengurus Komite Ekonomi Kreatif Kota Padang periode 2021-2026 di Gedung Bagindo Aziz Chan Kantor Balai Kota Padang, Aie Pacah, Senin (13/12). Tomy Iskandar didapuk sebagai ketua periode ini.
Wako Hendri Septa berpesan, sesuai sasaran yang hendak dicapai sangat diharapkan kepengurusan Komite Ekonomi Kreatif (Ekraf) Kota Padang yang baru, yang diketuai Tomy Iskandar Syarif dapat meningkatkan intermediasi antara pemangku kebijakan dengan pelaku ekonomi kreatif.
Begitu juga kepada para pihak yang berkepentingan untuk pengembangan ekonomi kreatif di Kota Padang dan sekaligus menjadi penguat ‘networking’ (jejaring) serta koordinasi antar komunitas kreatif baik di Kota Padang, provinsi bahkan nasional.
“Ini merupakan perwujudan nyata komitmen kita bersama terhadap pembangunan Kota Padang khususnya dalam pengembangan ekonomi kreatif di Kota Padang. Hal tersebut sesuai dengan misi keempat RPJMD Kota Padang 2019-2024 yaitu mewujudkan Kota Padang sebagai pusat perdagangan dan ekonomi kreatif,” katanya.
Kata Hendri Septa, dengan telah disusunnya dokumen perencanaan road map ekonomi kreatif, ia juga menyambut baik atas dilakukannya diseminasi agar seluruh pemangku kepentingan ekraf mendapatkan panduan dalam pengembangan kreatifitas Kota Padang sampai tahun 2026 mendatang.
“Semoga dengan terbentuknya Komite Ekraf Kota Padang nantinya akan berperan dalam mengintermediasikan penguatan net working antara pemangku kepentingan. Baik dengan akademisi, pelaku usaha ekonomi kreatif, komunitas, OPD terkait, media serta lembaga keuangan dan Rumah Kreatif BUMN di Kota Padang,” katanya.
Hasil selanjutnya kata Wako lagi, Komite Ekonomi Kreatif Kota Padang juga diharapkan mendukung keberadaan ‘Youth Centre’ yang bakal dibangun awal Januari 2022 mendatang. Begitu pula dalam pengembangan kampung tematik di 11 kecamatan se-Kota Padang.
“Kita berharap Komite Ekonomi Kreatif mampu menjadikan Kota Padang sebagai ‘tourism attraction’ yang menambah minat wisatawan berkunjung ke sini. Semoga upaya tersebut dapat kita lakukan dengan sebaik-baiknya,” tukas Wako bersemangat.
Ketua Ekraf Kota Padang Tomy Iskandar mengatakan, Komite Ekraf Kota Padang sangat mengapresiasi roadmap Ekraf yang sudah dibuat oleh kepengurusan komite sebelumnya. Katanya, hal itu merupakan legacy yang sangat membantu agar perjalanan Ekfar Kota Padang menjadi fokus dan terarah.
“Maka legacy atau peninggalan kepengurusan 2021-2026 adalah aksi nyata dari roadmap yang telah dibuat. Oleh seban itu mari berkolaborasi untuk terciptanya ekosistem ekraf yang berdaya guna untuk kemajuan Kota Padang,” katanya.
Sementara itu Kepala Bappeda Kota Padang Yenni Yuliza pada saat yang sama menyebutkan road map ekonomi kreatif ini didasari oleh riset lapangan yaitu melalui survey dan wawancara serta focus group discussions (FGD) yang telah dilakukan sebelumnya. Juga hadir di kesempatan itu Asisten Perekonomian dan Pembangunan Endrizal, Kadis Kominfo Rudy Rinaldi, Kadispora Mursalim, Kabag Perekonomian dan SDA Syahendri Barkah serta perwakilan Kepala OPD terkait lainnya. (*/rdr)