JAKARTA, RADARSUMBAR.COM – Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade yang mewakili daerah pemilihan (Dapil) Sumatera Barat (Sumbar) memfasilitasi Bupati Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani untuk melangsungkan pertemuan dengan Direktur Utama (Dirut) Telkomsel Nugroho.
Pertemuan itu, untuk membahas soal pembangunan Base Transceiver Station (BTS) di wilayah Dharmasraya, khususnya di Kecamatan Asam Jujuhan dan Sembilan Koto yang sampai sejauh ini masih belum tersentuh jaringan internet atau blank spot.
“Hari ini saya sebagai Anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra mewakili Sumatera Barat bersama Bupati satu-satunya perempuan di Sumatera Barat, Anisa Ramadani, Bupati Dharmasraya, kita bertemu Pak Dirut Telkomsel,” kata Wakil Ketua Fraksi Partai Gerindra DPR itu, Jumat (14/3/2025).
Andre menegaskan, Partai Gerindra adalah partai yang bekerja nyata dan tidak banyak omon-omon. Sesuai arahan Presiden Prabowo Subianto yang juga Ketua Umum Gerindra, kader Gerindra harus selalu hadir dan memberikan solusi terhadap persoalan yang ada di tengah masyarakat.
“Ini adalah wujud tanggung jawab kami sebagai anggota DPR untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat di Sumatera Barat,” tegas Sekretaris Fraksi Gerindra MPR RI ini.
Dalam kesempatan itu, Annisa menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Andre Rosiade yang telah memfasilitasi pertemuan dengan Dirut Telkomsel. Dia berharap, penguatan sinyal di delapan nagari di Kecamatan Asam Jujuhan dan Kecamatan Sembilan Koto, Kabupaten Dharmasraya itu dapat segera terealisasi.
“Intinya kita ingin memohon bantuan kepada Telkomsel dan terima kasih kepada Bang Andre Rosiade yang sudah membantu memfasilitasi untuk meminta BTS di 8 nagari yang masih blank spot di Dharmasraya dan itu tepatnya di Kecamatan Asam Jujuhan dan Sembilan Koto. Jadi masyarakat Sembilan Koto dan Asam Jujuhan berdoa yang mudah-mudahan segera bisa kita realisasikan,” kata Annisa.
Annisa juga berharap sinergi pemerintah kabupaten (Pemkab) Dharmasraya dengan Telkomsel dapat berjalan dengan baik. Terpenting, realisasi pembangunan BTS itu dapat memberikan dampak positif bagi warga di wilayah tersebut.
“Mudah-mudahan ini sinergi yang baik dan membawa pembangunan yang baik untuk masyarakat Dharmasraya ke depannya,” ujar Annisa.
Sementara, Direktur Utama Telkomsel Nugroho menyambut baik kedatangan Andre Rosiade dan Bupati Dharmasraya. Dia memastikan pihaknya akan bekerja keras untuk menghadirkan sinyal di sejumlah titik blank spot di Kabupaten Dharmasraya.
“Kita akan lakukan upaya terbaik supaya segera hadir sinyal Telkomsel di wilayahnya Ibuk Bupati Dharmasraya,” kata Nugroho. (rdr)