Wah! Ada Superhero dan Doraemon di Arena Vaksin SDIT Adzkia Padang

Vaksinasi Covid-19 untuk anak yang digelar Satintelkam Polresta Padang.

PADANG, RADARSUMBAR,COM – Vaksinasi untuk anak umur 6 tahun sampai 11 tahun yang bertempat di SDIT Adzkia Jalan Taratak Paneh, Korong Gadang, Kecamatan Kuranji, Kota Padang berjalan sukses.

Vaksinasi yang dilakukan oleh Satintelkan Polresta Padang yang bekerjasama dengan Puskesmas Kuranji mendatangkan doraemon dan super hero untuk memancing minat siswa.

Sebanyak 165 anak-anak di SD tersebut yang divaksin tertarik saat melihat ada badut yang dibawa oleh Satintelkam Polresta Padang. Anak-anak yang awalnya takut divaksin, sekarang tidak lagi karena mereka asik bermain sehingga tidak sadar jika mereka sudah divaksin.

Kegiatan tersebut dilakukan pada Sabtu (29/1/2022) yang dipimpin oleh Kasat Intelkam Polresta Padang Kompol Ridwan. Dia mengatakan, ide dari Kapolresta Padang mendatangkan badut untuk anak-anak umur 6 tahun sampai 11 tahun yang divaksin sangat cemerlang.

Dimana, ketika badut doraemon dan superhero dihadirkan, ratusan anak-anak tidak takut lagi divaksin. “Terbukti, sekitar 165 anak-anak SD ini kita vaksin, mereka senang dan gembira. Untuk kedepannya, kami akan terus melakukan hal yang serupa dan bahkan menambah jumlah anaknya,” ujar Ridwan.

Dijelaskannya, vaksinasi untuk anak ini dilakukan sebagai penangkal Covid-19 yang menyerang anak-anak. “Kami mengimbau kepada para orang tua, vaksin aman dan tidak menyakiti anak-anak, vaksin halal dan mencegah virus Corona datang ke anak-anak. Dengan adanya vaksin, anak-anak imunnya kuat dan Corona pun tidak bisa menyerang,” ujarnya. (rdr-007)

Exit mobile version