PADANG, RADARSUMBAR.COM – Selain meninjau BIM, kesiapan gas untuk rumah sakit dan Pelabuhan Penyebrangan Bungus, Wakil Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Audi Joinaldy juga melakukan pemantauan ke RSUP DR. M. Djamil, Minggu (11/7/2021).
Dalam peninjauan ini, Wagub meninjau kesiapan rumah sakit terbesar di Sumbar tersebut dalam penyediaan tempat tidur dan ruangan pasien Covid-19. Dia menyebutkan RSUP M. Djamil lebih memfokuskan pada pasien kritis dan darurat.
“RSUP M. Djamil merupakan rumah sakit rujukan utama di Sumbar. Jadi, pasien-pasien kelas berat yang diprioritaskan,” katanya
Saat ini sudah disiapkan 86 tempat tidur baru, namun kendalanya terdapat kurangnya SDM tenaga kesehatan (Nakes). “Dengan penambahan bed, otomatis dibutuhkan penambahan tenaga kesehatan.”
“Nanti malam akan diadakan rapat untuk membahas segala yang terkait dengan Covid-19 dan rumah sakit dan melibatkan rumah sakit yang ada di provinsi,” katanya.
Diketahui peninjauan tersebut dilakukan sebagai langkah persiapan untuk menghadapi PPKM Mikro menjadi PPKM darurat. (*)
Komentar