Berpotensi Tumbang, BPBD Agam Potong Pohon-pohon Tua

Tim BPBD Agam dan DLH Agam sedang memotong kayu sudah tua, Senin (21/2). (Antarasumbar/HO-Dok BPBD Agam)

LUBUKBASUNG, RADARSUMBAR.COM – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Agam, Sumatera Barat menurunkan tim untuk memotong pohon yang berpotensi tumbang di Salareh Aia, Kecamatan Palembayan, Senin (21/2/2022), dalam meminimalisir korban jiwa.

“Kita turunkan tim Satgas dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Agam,” kata Kepala Pelaksanaan BPBD Agam, Muhammad Lutfi Ar di Lubukbasung, Senin (21/2/2022).

Ia mengatakan, tim memotong seluruh pohon yang sudah tua berpotensi tumbang di sepanjang jalan Jorong Tapian Kandih, Nagari Silareh Aia. Pohon itu, tambahnya bisa menimpa penggunaan jalan, pejalan kaki, menutupi akses jalan sehingga jalan tidak bisa dilewati. Setelah itu, bisa menimpa rumah warga dan kabel telpon dan listrik. Ini dalam rangka untuk meminimalisir korban jiwa apabila curah hujan tinggi disertai angin kencang melanda daerah itu. “Kita harus mewaspadai sebelum bencana alam itu terjadi dengan menurunkan tim,” katanya.

Selain memotong kayu, BPBD Agam juga membersihkan saluran, perbukitan yang berpotensi longsor dan lainnya. Ia mengakui, Agam merupakan daerah rawan bencana berupa pohon tumbang, longsor, banjir dan lainnya. Ini mengingat bahwa Agam memiliki topografi yang perbukitan, dataran rendah dan lainnya. “Bencana alam ini sering melanda Agam apabila curah hujan tinggi disertai angin kencang,” katanya. (ant)

Exit mobile version