PADANG, RADARSUMBAR.COM – Panitia Seleksi (Pansel) Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Kota Padang menetapkan 3 terbaik hasil seleksi terbuka JPT Pratama di lingkungan Pemko Padang.
Ketua Pansel Arfian mengatakan 3 terbaik yang lolos seleksi terbuka JPT Pratama di masing-masing formasi bakal mengisi 7 jabatan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemko Padang. “Tiga terbaik ini merupakan hasil seleksi secara keseluruhan dalam seleksi terbuka JPT Pratama untuk 7 jabatan kepala dinas,” ujar Arfian, Rabu (23/2/2022) dilansir infopublik.id.
Tiga nama terbaik di masing-masing formasi jabatan tersebut selanjutnya akan diserahkan kepada Wali Kota Padang untuk kemudian ditetapkan sebagai calon kepala dinas yang akan dilantik.
Adapun 3 terbaik di masing-masing formasi calon kepala dinas tersebut. Yakni untuk calon Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Kota Padang adalah Armizoprades, Desmon Danus, dan Raf Indria.
Untuk calon Kepala Dinas Pariwisata Kota Padang adalah Eka Putra Buhari dan Eri Sendjaya. Kemudian calon Kepala Dinas Sosial Kota Padang adalah Afrialdi Masbiran, Ances Kurniawan dan Elfian Putra Ifadi.
Selanjutnya calon Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang adalah dr. Herlin Sridiani, dr. Melinda Wilma dan dr. Srikurnia Yati. Untuk calon Kepala Dinas Perhubungan Kota Padang yakni Indra Noferi, Jovi Satrios, dan Yudi Indra Syani. Untuk calon Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Padang yakni Ferri Erviyan Rinaldy, Harnoldi dan Rita Engleni.
Terakhir, calon Kepala Disdukcapil Kota Padang yakni Fauzan Ibnovi, Heni Puspita Bustani dan Teddy Antonius. “Keputusan panitia ini bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat,” tutur Arfian. (*/rdr)