PASAMAN, RADARSUMBAR.COM – Penghimpunan donasi yang digagas Forum Insinyur Muda PII Wilayah Riau (FIM PII Riau) untuk pembangunan hunian sementara (huntara) bagi korban gempa di Kabupaten Pasaman hingga 10 Maret 2022.
“Dari beberapa donasi yang masuk, sampai saat ini sudah terkumpul dana untuk membuat 5 huntara. Kami masih menerima donasi hingga tanggal 10 Maret atau hingga besok,” ungkap Ketua Forum Insinyur Muda Pll Wilayah Riau Ulul Azmi, Rabu (9/3/2022)
Ia menjelaskan, pembangunan huntara tersebut nanti akan difokuskan di Nagari Malampah, Kecamatan Tigo Nagari, Kabupaten Pasaman. “Bagi donatur yang mau membantu bisa berdonasi melalui rekening Bank BCA: 8455222873 atas nama Cindy Stefany. Konfirmasi pembayaran berupa bukti transfer dapat disampaikan ke nomor 08117556650 (Cindy Stefany/Bendahara FIM PII Riau) atau nomor 081267442786 (Ulul Azmi/Ketua FIM PII Riau),” terangnya.
Ia menambahkan, selain donasi tersebut, pihaknya juga menerima donasi berupa barang. Bantuan tersebut dapat diantarkan ke alamat Posko Penampungan Donasi Gempa Bumi Pasaman-Pasaman Barat Forum Insinyur Muda PII Wilayah Riau ke alamat di Kantor Hukum ZT & Associates Jl Soekarno – Hatta No.400 B, Sidomulyo Timur, Kecamatan Marpoyan Damai, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau (Depan Indogrosir). Atau dapat menghubungi kontak 081267442786 (Ulul Azmi/Ketua FIM PII Riau).
“Terima kasih atas donasi dari Bapak dan Ibu, saudara dan saudari, sahabat, teman seperjuangan. Sedikit dari kita bermanfaat untuk mereka,” ujarnya. (rdr-007)