Polresta Padang Terima Penghargaan dari KemenPAN-RB, Apa Itu? 

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Polresta Padang menerima penghargaan pelayanan sangat baik dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB), Kamis (10/3/2022).

Sekadar diketahui, pelayanan publik yang dilakukan kementerian dan lembaga tahun 2021 telah dilakukan evaluasi oleh KemenPAN-RB. Dalam evaluasi tersebut Polresta Padang termasuk polres yang mendapat penghargaan atas pelayanan yang dilakukan kepada publik.

Kapolresta Padang Kombes Pol Imran Amir menyampaikan terima kasih atas penghargaan tersebut.

Penghargaan tersebut katanya, merupakan penghargaan yang ke 2, dimana sebelumnya Polresta Padang juga menerima penghargan yang sama pada tahun sebelumnya dari KemenPAN-RB.

Ia mengatakan melalui capaian ini, hendaknya dapat memacu semangat Polresta Padang dan jajaran untuk lebih baik ke depan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras dari seluruh jajaran Polresta Padang. Terima kasih kepada semua jajaran, atas bantuannya dan selalu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kota Padang,” katanya, Kamis (17/3/2022). (rdr-007)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version