Hina Nabi Muhammad, Arab Saudi Kecam Politikus Partai Bharatiya Janata India

Ilustrasi bendera Arab Saudi. (Foto: AP/Amr Nabil)

JAKARTA, RADARSUMBAR.COM – Arab Saudi mengecam politikus Partai Bharatiya Janata (BJP) India yang menghina Nabi Muhammad.

“Kementerian Luar Negeri menyampaikan kecamannya atas pernyataan yang dibuat juru bicara Partai Bharatiya Janata (BJP) India, menghina Nabi Muhammad SAW, dan menegaskan kembali penolakan permanen atas prasangka terhadap simbol-simbol agama Islam, di samping semua tokoh dan simbol agama,” jelas pernyataan resmi Arab Saudi yang dilaporkan media pemerintah, Biro Pers Saudi (SPA), dikutip dari Al Arabiya, Senin (6/6/2022).

BJP, partai yang berkuasa di India, memecat juru bicaranya, Nupur Sharma karena menghina Nabi Muhammad.

Kementerian Luar Negeri Arab Saudi menyambut baik langkah BJP tersebut dan menegaskan kembali sikap Saudi yang menyerukan untuk menghormati semua kepercayaan dan agama.

Sementara itu, Qatar dan Kuwait memanggil Duta Besar India terkait masalah ini. Doha meminta pemerintah India mengeluarkan permintaan maaf publik terkait komentar Nupur Sharma.

Sharma berdalih, penghinaannya terhadap Nabi Muhammad merupakan respons atas “penghinaan” terhadap Dewa Siwa.

“Jika kata-kata saya telah menyebabkan ketidaknyamanan atau melukai perasaan agama siapapun, dengan ini saya tanpa syarat menarik pernyataan saya,” tulisnya di Twitter. (rdr/merdeka.com)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version