Jelang HUT Jakarta ke-495, Braditi Moulevey Berikan Santunan untuk Ratusan Anak Yatim

Minggu (12/6/2022), Braditi Moulevey atau yang akrab dipanggil Bang Levi, membagikan santunan kepada ratusan anak yatim yang berada di sekitar kediaman rumahnya di daerah Duren Sawit, Jakarta Timur, DKI Jakarta.

JAKARTA, BABARITO.COM-Minggu (12/6/2022), Braditi Moulevey atau yang akrab dipanggil Bang Levi, membagikan santunan kepada ratusan anak yatim yang berada di sekitar kediaman rumahnya di daerah Duren Sawit, Jakarta Timur, DKI Jakarta.

Dalam sambutannya Bang Levi menyampaikan bahwa bulan Juni ini adalah bulan dimana kita warga DKI akan menyambut HUT Kota Jakarta yang ke-495, dengan mengusung tema “Jakarta Hajatan”, yang peringatannya akan diadakan pada tanggal 22 Juni mendatang.

“Maka dari itu kami sebagai warga DKI merasa bertanggung jawab untuk berbagi kebahagian dengan warga lainnya. Dalam kesempatan ini kami ingin berbagi kebahagian dengan anak-anak Yatim yang menjadi warga di sekitar rumah kami. Alhamdulillah hari ini ada tiga ratus anak yatim di sekitar rumah kami yang bisa kami berikan santunan,” katanya.

Kata Bang Levi, ini adalah salah satu bentuk tanggung jawab moral terhadap warga disekitar rumah kami. Anak yatim tersebut berasal dari 20 RT dan 4 RW yang berada disekitar rumah kami. “Insya Allah kegiatan ini bisa memberikan sedikit kebahagian kepada mereka,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut juga ada tausiyah yang disampaikan oleh ustadz Ismail, dalam tausyiah, beliau mendoakan semoga Bang Levi tercapai apa yang menjadi hajat dan cita-cita beliau. Dan juga selalu diberikan kesehatan kepada Bang Levi beserta keluarga serta rezeki didalam menjalankan aktivitas kegiatan sehari-hari. Hadir juga di acara tersebut ketua-ketua RT, Ketua-ketua RW dan Lurah Duren Sawit, Ibu Santi Nur Rifiandini.

Terakhir dalam sambutan Bang Levi yang juga digadang-gadangkan akan maju menjadi Caleg DPRD DKI dari Partai Gerindra, menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh tamu yang hadir. Dan juga doa yang telah disampaikan oleh ustadz. “Insya Allah pada hari puncak peringatan “Jakarta Hajatan”, kami juga akan ikut berpartipasi membuat acara dalam rangka memeriahkan HUT Kota Jakarta yang ke-495,” katanya. (rdr)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version