Catat! Ini Lokasi dan Jadwal SIM Keliling Polresta Padang hingga Sabtu

Untuk hari Rabu sampai Kamis (22-23/6/2022), SIM Keliling berada di Klinik Anisa Tabing, sedangkan untuk Jumat sampai Sabtu (24-25/6/2022) itu mobil SIM pelayanan Satlantas Polresta Padang berada di BRI Simpang Lubuk Begalung.

Layanan SIM Keliling Satlantas Polresta Padang.

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Untuk warga Kota Padang yang akan memperpanjang SIM (Surat Izin Mengemudi) jenis SIM A dan SIM C, silakan datang ke pelayanan mobil SIM Keliling Kota Padang.

Untuk hari Rabu sampai Kamis (22-23/6/2022), SIM Keliling berada di Klinik Anisa Tabing, sedangkan untuk Jumat sampai Sabtu (24-25/6/2022) itu mobil SIM pelayanan Satlantas Polresta Padang berada di BRI Simpang Lubuk Begalung.

Kanit Regident Satlantas Polresta Padang Ipda Zarwiko Irzal, Rabu (22/6/2022) di kantornya mengatakan, silakan kepada warga Kota Padang yang ingin memperpanjang SIM A dan SIM C untuk langsung ke lokasi.

“Untuk warga Kota Padang yang inggin memperpanjang tidak usah datang ke Polresta Padang, cukup ke pelayanan SIM Keliling Satlantas Polresta Padang yang setiap minggunya akan berpindah tempat,” ujarnya.

Di mobil SIM Pelayanan Satlantas Polresta Padang, disana sudah lengkap semuanya, ada tes kesehatannya, tes psikologi dan teler dari Bank BRI yang standby di dalam mobil tersebut.

“Tentunya yang ingin memperpanjang SIM A dan SIM C, tidak boleh masa berlakunya SIM-nya mati. Sebelum masa berlaku SIM-nya mati, silakan memperpanjang bawa sekalian SIM yang akan diperpanjang itu,” ujarnya.

Dikatakannya lagi, mobil SIM pelayanan tersebut dibuat Polresta Padang guna memberikan pelayanan yang prima buat masyarakat. Kalau ada yang mudah, kenapa harus repot, silakan datang sesuai jadwalnya.

“Inilah yang dinamakan Polresta Padang hebat, hebat dengan pelayanan, hebat dengan rumahnya dan siap melayani masyarakat Kota Padang,” ungkapnya. (rdr-007)

Exit mobile version