2 Kg Ganja Diam-diam Dilempar ke Lapas Pekanbaru, Polisi Cari Pelaku

Ilustrasi penjara. (net)

PEKANBARU, RADARSUMBAR.COM – Sebanyak 2 kilogram ganja coba diselundupkan ke Lapas Kelas IIA Pekanbaru, Minggu (7/8/2022) malam. Pelaku melemparkan narkotika itu dari balik tembok penjara.

Aksi pelaku diketahui petugas yang berjaga. “Awalnya petugas pos tinggi 3 mendengar ada bunyi barang jatuh di sekitar Lapas Pekanbaru. Lalu sipir mengecek ke sumber bunyi tersebut, petugas menemukan adanya 2 paket ganja,” kata Kepala Kanwil Kementerian Hukum dan HAM Riau Muhammad Jahari Sitepu, Senin (8/8/2022).

Petugas langsung melaporkan kepada komandan jaga. Sekitar pukul 21.50 WIB, komandannya langsung meluncur ke area dan mengecek kondisi dan keadaan TKP. Mereka memeriksa memastikan tidak ada barang lain yang coba diselundupkan.

“Berat paket lebih kurang 2 kilogram, kami langsung melaporkan kepada Satuan Reserse Narkoba Polresta Pekanbaru,” sebut Jahari.

Polisi akan memeriksa CCTV yang ada di sekitar area, baik milik Lapas Pekanbaru maupun milik warga sekitar. Itu dilakukan untuk melacak pelaku yang coba menyelundupkan ganja itu ke dalam lapas.

“Saya ucapkan terima kasih kepada petugas Lapas yang sudah siaga menjaga dan menggagalkan peredaran narkoba. Sudah harga mati. Kami tidak akan neko-neko dengan narkoba. Petugas yang berprestasi akan diberikan reward, tapi yang coba-coba jadi pengkhianat narkoba, bersiaplah dengan sanksi tegas berupa pidana dan pemecatan,” pungkas Jahari. (rdr/merdeka.com)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version