5 Rumah Adat Terpopuler, Salah Satunya dari Sumbar

Ada pula sejumlah Rumah Adat tersebut yang masih digunakan sebagai pusat kebudayaan daerah itu hingga saat ini.

Rumah Gadang. (Foto: Dok. Istimewa)

Rumah Gadang. (Foto: Dok. Istimewa)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Indonesia memiliki banyak provinsi yang terbentang dari Sumatera hingga Papua. Setiap provinsi tersebut mempunyai karakteristik yang berbeda, termasuk desain dan bentuk Rumah Adat masing-masing.

Beberapa diantaranya juga dijadikan ikon tempat wisata tertentu karena memiliki desain yang unik. Tak jarang membuat kota tersebut menjadi populer. Ada pula sejumlah Rumah Adat tersebut yang masih digunakan sebagai pusat kebudayaan daerah itu hingga saat ini.

Berikut lima daftar Rumah Adat Indonesia yang populer dilansir dari berbagai sumber:

1. Joglo (Jawa Tengah)
Joglo berasal dari Jawa Tengah. Selain unik dan populer, rumah ini juga mempunyai kesan mewah karena sepenuhnya dibangun dengan kayu jati yang kokoh dan filosofis.

Keunikan dari Joglo inilah yang sering dijadikan rumah inspirasi masa kini dengan sentuhan modern. Beberapa memberikan modifikasi seperti bahan bangunan, ukiran atau hiasan, dan pemilihan warna yang menarik.

2. Honai (Papua)
Honai merupakan salah satu rumah adat yang berasal dari wilayah timur Indonesia, Papua. Rumah Adat satu ini hanya memiliki satu pintu dan tidak ada jendela. Atapnya juga terbuat dari tumpukan jerami.

Umumnya, Honai ini dihuni oleh para cowok suku Dani. Bukan hanya sebagai tempat tinggal, rumah ini juga digunakan untuk penyimpanan pangan dan hasil panen.

3. Sulah Nyanda (Banten)
Dari Provinsi Banten, ada juga Rumah Adat yang diberi nama Sulah Nyanda. Rumah Suku Baduy ini cukup populer karena keunikannya.

Pondasi rumah terbuat dari batu, tiang rumah terbuat sari kayu, lantai hingga dindingnya terbuat dari bambu, dan atapnya terbuat dari ijuk yang dikeringkan. Sulah Nyanda ini masih terbilang asri dan menyatu dengan alam.

4. Tongkonan (Toraja)
Tongkonan adalah rumah orang Toraja yang merupakan tempat tinggal, kekuasaan adat dan perkembangan kehidupan sosial budaya orang Toraja.

Arsitektur tongkonan dikenal dengan bentuknya yang khas melalui struktur bawah, tengah dan atas yang memiliki keindahan estetika struktur dan konstruksinya. Mekanika sistem struktur membentuk suatu sistem estetika arsitektural.

5. Rumah Gadang (Sumatera Barat)
Rumah Adat populer lainnya adalah Rumah Gadang yang berasal dari Sumatera Barat, memiliki keunikan dari atapnya yang runcing dan bangunan rumah yang memanjang ke samping.

Umumnya, Rumah Gadang berwarna cokelat tua dengan dinding rumah yang dihiasi ukiran daun, bunga, dan akar. Atapnya berwarna hitam yang berasal dari susunan ijuk. Namun, saat ini orang-orang memilih seng sebagai penggantinya.

Biasanya, pada Rumah Gadang, ada Rangkiang yang diletakkan di bagian samping rumah yang berguna sebagai tempat penyimpanan makanan atau gudang. Orang Ranah Minang sendiri percaya jika Rumah Gadang adalah bangunan sakral tempat berdiskusinya para raja. (rdr)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version