JAKARTA, RADARSUMBAR.COM – Isuzu Panther bekas milik Presiden Joko Widodo (Jokowi) diparkir di halaman Loji Gandrung yang merupakan rumah dinas Wali Kota Solo, Minggu (25/9/2022).
Mobil itu dipajang Perhimpunan Penggemar Mobil Kuno Indonesia (PPMKI) Soloraya untuk memeriahkan Opening Ceremony Solo Great Sale (SGS) 2022.
Ketua PPMKI Soloraya, Amin Suryono (63) mengatakan mobil itu akan dilelang kepada pembeli dengan penawaran tertinggi. Menurutnya, lelang akan dibuka hingga SGS 2022 ditutup 30 Oktober mendatang. “Kita menawarkan mulai harga Rp300 juta. Mudah-mudahan bisa laku Rp1 miliar,” katanya.
Menurut Amin, hasil lelang akan digunakan untuk membangun rumah ibadah di daerah Wonogiri. “Rencananya hasil lelangnya mau kita gunakan untuk membangun tempat ibadah,” katanya.
Mobil silver dengan aksen hijau metalik buatan tahun 1995 itu kini dimiliki seorang pengusaha sukses asal Wonogiri, Suparno. Ia membeli mobil tersebut setelah Jokowi melepas jabatannya sebagai Wali Kota Solo untuk menjadi Gubernur DKI Jakarta periode pertama.
Amin mengklaim Suparno masih merawat dan menjaga mobil tersebut seperti saat masih dimiliki Jokowi. Belum ada satu pun onderdil maupun aksesoris yang diganti sejak mobil tersebut berpindah kepemilikan. Pemilik hanya menambahkan tulisan “Ex Kendaraan Pribadi Bapak Ir Joko Widodo Presiden Republik Indonesia” di bagian pintu depan kanan dan kiri.
“Semuanya masih original. Catnya saja yang baru tapi masih warna asli,” katanya.
Bahkan Suparno tidak membalik nama BPKB dan STNK mobil bekas Jokowi itu hingga tahun 2021 lalu. Suparno terpaksa membalik nama karena masa berlaku STNK mobil tersebut habis. “STNK-nya kan habis, nggak bisa diperpanjang,” katanya.
Selain mobil bekas milik Presiden Jokowi, PPMKI juga memamerkan sekitar 25 mobil kuno di halaman Loji Gandrung. Mobil-mobil yang dipajang dibuat antara tahun 1940-an hingga 1990-an. “Dalam rangka SGS 2022 ini kita sengkuyung kegiatan Pemkot dan Kadin Solo,” katanya. (rdr/cnnindonesia.com)