KKIN VIII 2022 Resmi Ditutup Menaker RI, Ini Pemenangnya

instruktur adalah ‘Garda Terdepan’ dalam penyelenggaraan pelatihan kompetensi.

Menaker RI Ida Fauziyah bersama Dirjen Binalavotas Budi Hartawan dan Kepala BPVP Padang Eka Cahyana

Menaker RI Ida Fauziyah bersama Dirjen Binalavotas Budi Hartawan dan Kepala BPVP Padang Eka Cahyana saat penutupan KKIN VIII 2022

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Program rutin Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) RI untuk menempa skill para instruktur yakni Kompetisi Keterampilan Instruktur Nasional (KKIN) yang ke-VIII dan digelar di Kota Padang sejak tanggal 3 hingga 6 Oktober 2022 resmi ditutup.

“Dengan adanya kompetisi, instruktur akan tertantang untuk menciptakan inovasi yang semakin variatif dan sesuai perkembangan zaman, sehingga luaran atau lulusan dari pelatihan kompetensi memiliki kualitas yang mumpuni dan siap berkontribusi di pasar kerja,” ujar Menaker RI, Ida Fauziyah saat menutup KKIN ke-VIII di Padang, Kamis (6/10/2022) malam.

Menaker menjelaskan, instruktur adalah ‘Garda Terdepan’ dalam penyelenggaraan pelatihan kompetensi. Instruktur juga merupakan modal untuk menciptakan dan menumbuhkan calon tenaga kerja peserta pelatihan yang kompetensinya sesuai dengan kebutuhan Pasar Kerja terkini.

“Tujuan akhir dari KKIN ini adalah agar Instruktur bisa terus berkembang dan maju dalam memberikan ilmu dan pelayanannya kepada peserta pelatihan kompetensi,” ujarnya pada gelaran penutupan di The Premiere Hotel Padang tersebut.

Ida Fauziyah mengungkapkan, Instruktur Pemerintah atau Jabatan Fungsional Instruktur sejak ditetapkannya Peraturan Menpan-RB Nomor 82 Tahun 2020 telah mendorong transformasi Instruktur menjadi Jabatan Profesional.

“Artinya Instruktur sudah tidak bisa lagi dipandang sebelah mata. Instruktur dalam menjalankan tugas pokok, fungsi dan tangung jawab sesuai kewenangannya harus dilaksanakan secara Profesional, ” katanya.

Menaker menegaskan ciri-ciri Instruktur profesional yakni memiliki kaidah yang tinggi, memiliki jiwa loyalitas kepada masyarakat, memiliki keahlian dan keterampilan tinggi.

Memiliki kewajiban karier dan kepribadian tinggi, serta memiliki keahlian yang baik dalam perancangan program kerja sebagai komponen organisasi dari kariernya.

“Selain itu sebagai seorang professional, instruktur juga harus memiliki nilai-nilai dasar seperti: kejujuran, integritas, loyalitas, akuntabilitas, objektivitas, transparansi, ketaatan pada hukum dan mampu untuk menjaga informasi yang bersifat rahasia, ” ujarnya.

Di akhir sambutannya, Menaker Ida memberikan ucapan selamat kepada para Instruktur yang menjadi pemenang pada KKIN ke-VIII tahun 2022 ini.

Kepada Instruktur yang belum menang, diminta tidak sedih dan kecewa serta menjadikan momen ini menjadi motivasi untuk terus mengembangkan diri di masa depan.

“Semoga dengan adanya kompetisi rutin ini, ke depannya akan terus lahir dan muncul instruktur yang tangguh dan mampu bersinergi menciptakan SDM Indonesia Kompeten,” kata Ida Fauziyah. (rdr)

 

Berikut nama pemenang KKIN VIII di Padang: 

Kategori Instalasi Listrik
Juara 1: Faranta Wahyu Ekasetya (BBPVP Serang)
Juara 2: Rifki Yulian (BBPVP Serang)
Juara 3: Ady Prasetya (BPVP Surakarta)

Kategori Eletronika
Juara 1: Slamet Harimukti (BLKPP Disnakertrans Pemda DIY)
Juara 2: Noftharizal (BBPVP Bekasi)
Juara 3: Dwi Sulistyanto (BPVP Surakarta)

Kategori Welding (Pengelasan)
Juara 1: Muhammad Romdhon (UPTD BLK Kab. Kudus)
Juara 2: Azis Ismail (BLK Pacitan)
Juara 3: Arie Indra Rusmana (BBPVP Serang)

Kategori Pendingin dan Tata Udara (Refrigeration and AC)
Juara 1: Junica Dumaria Simanjuntak (BBPVP Bekasi)
Juara 2: Taufiq Nur (UPTD BLK Kota Pekalongan)
Juara 3: Mikha Farady (BPVP Padang)

Kategori Otomotif Sepeda Motor
Juara 1: Firmansyah Wahyu (BBPVP Bandung)
Juara 2: Muhammad Ridha Rasyid (BBPVP Makasar)
Juara 3: Achmad Kisworosidi (BLK Pacitan)

Kategori Otomotif Kendaraan Ringan
Juara 1: Suadi (BBPVP Bandung)
Juara 2: Muhammad Hizbullah (BBPVP Bandung)
Juara 3: Andri Anggara (BPVP Padang)

Kategori Desain Grafis
Juara 1: Edi Nur Cahyaningtyas (UPTD BLK Sleman)
Juara 2: Sunni Aulia (LPK Media Com Binjai)
Juara 3: Surya Purnama Putra (BPVP Surakarta)

Kategori Perancangan Mekanik CAD
Juara 1: Benrik Purba (BPVP Ternate)
Juara 2: Idham Eka Putra (BPVP Padang)
Juara 3: Tommy Yudo Prasetyo (BBPVP Bandung)

Kategori IT Software Solution for Business
Juara 1: Faisal Rahman (BBPVP Bekasi)
Juara 2: Cika Herdanis (BBPVP Bekasi)
Juara 3: Muhammad Fadhly Sani (BPVP Banda Aceh)

Kategori Tata Busana
Juara 1: Prima Olimpiana Kristi (BPVP Kendari)
Juara 2: Riswandi (LPK Mom n Me)
Juara 3: Dinka Budisari (BBPVP Semarang)

Kategori Kecantikan
Juara 1: Marini Hadi (BPVP Kendari)
Juara 2: Amalia Mallika Sari (LPK Asti)
Juara 3: Trie Amelia (BPVP Padang)

Kategori Pelayanan Restoran
Juara 1: Ahmad Rosyidi Syahid (BBPVP Medan)
Juara 2: Halomoan Toba Rannu Gultom (BBPVP Makasar)
Juara 3: Galih Prassetya (BBPVP Bekasi)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version