Ini Ternyata Cara Memakai Gmail Tanpa Kuota Internet

Layanan email dari Google ini memang tersedia fitur tanpa kuota internet alias offline. Namun ada pengaturan tersendiri yang harus dilakukan.

ilustrasi gmail. (Dok. Istimewa)

ilustrasi gmail. (Dok. Istimewa)

TEKNO, RADARSUMBAR.COM – Ternyata ada cara memakai Gmail tanpa kuota internet lho, kamu bisa berhemat untuk bisa menggunakan layanan email ini. Tapi bagaimana cara menggunakan Gmail offline ini?

Layanan email dari Google ini memang tersedia fitur tanpa kuota internet alias offline. Namun ada pengaturan tersendiri yang harus dilakukan.

Meski tidak terhubung dengan internet, pengguna masih bisa dapat membaca, membalas, dan menelusuri pesan Gmail dengan membuka mail.google.com.

Untuk mempermudah penggunaan Gmail offline, sebaiknya mengguna memarkah atau bookmark mail.google.com di Chrome. Jika menggunakan Gmail dengan akun kantor atau sekolah, pengguna dapat meminta admin untuk membantu mengubah setelan pengguna.

Dilansir dari laman resmi Gmail pada Rabu (26/10/2022), berikut ini cara gunakan Gmail tanpa kuota internet:

Cara mengaktifkan Gmail offline

  1. Pastikan pengguna telah mengunduh Chrome di komputer. Pengguna hanya dapat menggunakan Gmail offline di jendela browser Chrome, tetapi tidak menggunakan mode Samaran.
  2. Akses situs https://mail.google.com/mail/u/0/#settings/offline
  3. Centang opsi Aktifkan email offline.
  4. Pilih setelan pengguna, seperti berapa hari pesan yang ingin disinkronkan.
  5. Klik opsi Simpan perubahan.
  6. Aktifkan Gmail offline di perangkat yang ingin pengguna akses secara offline.

Cara bookmark Gmail untuk digunakan secara offline

  1. Pengguna dapat melakukan bookmark kotak masuk untuk mempermudah akses email secara offline.
  2. Pertama, buka kotak masuk Gmail di Chrome dengan alamat https://mail.google.com
  3. Di sebelah kanan kolom URL, klik Bintangi.
  4. Cara memakai Gmail tanpa kuota internet

Untuk menggunakan Gmail saat pengguna tidak terhubung ke Internet, buka https://mail.google.com atau klik bookmark yang pengguna buat untuk Gmail offline di Chrome.

Saat mengirim email secara offline, email pengguna masuk ke folder “Kotak Keluar” baru dan akan dikirim segera setelah pengguna kembali online.

Cara uninstall Gmail offline

Nonaktifkan Gmail offline

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version