Waspada! Terjadi Longsor Batu Karang di Sitinjau Lauik

Longsor terjadi pada Rabu (16/11/2022) sore, dimana kemacetan tidak terelakan karena longsor memakan badan jalan.

Longsor batu karang di Sitinjau Lauik, Kota Padang

Longsor batu karang di Sitinjau Lauik, Kota Padang

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Jalur Sitinjau Lauik yang menghubungi Kota Padang dengan Solok terpaksa dilakukan buka tutup, karena di kawasan Panorama II, Kelurahan Indarung, Kecamatan Lubuk Kilangan longsor lagi.

Longsor terjadi pada Rabu (16/11/2022) sore, dimana kemacetan tidak terelakan karena longsor memakan badan jalan. Tapi, tidak ada korban jiwa dalam musibah itu.

Ucok (36), seorang anggota PKJR Sitinjau Lauik menjelaskan, longsor terjadi ketika hujan deras, namun bukan lumpur yang jatuh, melainkan bongkahan karang mirip batu, memakan badan jalan.

“Kami sudah laporkan ke Polsek Lubuk Kilangan, macet panjang terjadi, terpaksa kami melakukan buka tutup,” ujarnya.

Kapolsek Lubuk Kilangan Kompol Lija Nesmon menjelaskan, mendapat informasi adanya longsor, dia bersama anggota langsung ke TKP. Disana, dia lihat ada bongkahan batu karang berceceran di jalan.

“Menutupi badan jalan, kami sudah berkoordinasi dengan BPBD Kota Padang, untuk sementara jalan kami lakukan sistem buka tutup,” ujarnya. (rdr-007)

Exit mobile version