PADANG, RADARSUMBAR.COM – Rumah milik seorang guru bernama Yenita Gea (53) di Jalan Parupuk Raya RT 002 RW 003, Kelurahan Parupuk Tabing, Kecamatan Kototangah, Kota Padang hangus terbakar, Minggu (20/11/2022) pukul 02.23 WIB. Sebanyak 5 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) diterjunkan untuk memadamkan api. Kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Kapolsek Kototangah AKP Afrino menjelaskan, api pertama kali diketahui oleh salah satu penghuni rumah bernama Wati (23) muncul dari dalam kamar. Ia kemudian memintai pertolongan warga. Api sempat dipadamkan dengan alat seadanya.
Karena api semakin membesar, warga kemudian menghubungi Polsek Kototangah dan Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang. Sekitar 30 menit kemudian, petugas datang ke lokasi memadamkan api. Pemadaman api dibantu oleh 5 mobil damkar. “Tidak ada korban jiwa dalam musibah itu. Kami masih melakukan penyelidikan penyebab pasti kebakaran,” tuturnya. (rdr-007)