PADANG PARIAMAN, RADARSUMBAR.COM – Zamzami, warga Korong Rawang, Kenagarian Air Tajun, Kecamatan Lubuk Alung, Kabupaten Padang Pariaman bersama istri serta empat anaknya tidak bisa berkata-kata lagi ketika rumah tempat dia berteduh selesai dibedah oleh Satlantas Polres Padang Pariaman.
Kapolres Padang Pariaman AKBP Qory Oktohandoko didampinggi oleh Kasat Lantas Iptu Adi Suhendra langsung menyerahkan kunci rumah tersebut pada Jumat (30/12/2022) kemarin. Dimana, rumah beralas tanah dan berdinding kayu yang lapuk tersebut kini sudah berubah 100 persen.
Dia menyatakan, jajarannya melalui Satuan Lantas Polres Padang Pariaman melakukan bedah rumah masyarakat di Korong Rawang, Kenagarian Air Tajun, Kecamatan Batang Anai, Kabupaten Padang Pariaman.
“Saat ini, rumah Zamzami (56) telah kita serah terimakan kepada pemiliknya. Dana pelaksanaan bedah rumah dapat terhimpun berkat pertolongan kawan-kawan di jajaran Polres Padangpariaman dan luar Polres,” katanya.
Sebelum bedah rumah dilakukan, jajaran Polres Padang Pariaman mendapatkan laporan dari Bhabinkamtibmas Nagari setempat tentang warganya yang butuh bantuan. Setelah itu, Bhabinkamtibmas melaporkan ke Satuan Lantas Polres Padang Pariaman.
“Akhirnya, Satlantas yang dipimpin oleh Iptu Adi Suhendra melakukan survei ke rumah Zamzami. Kemudian, melakukan pengalanggan dana untuk pelaksanaan bedah rumah tersebut. Sekarang rumah itu sudah selesai kita bedah dan dilakukan serah terimanya,” ungkapnya.
Perbaikan rumah Zamzami ini merupakan bagian dari program sosial Polres Padang Pariaman dengan dukungan semua pihak di Padang Pariaman. Sebagaimana dilihat, kondisi rumah Zamzami memang tidak layak huni dan menyayat hati.
“Kami di Polres Padang Pariaman memiliki otoritas tertentu untuk menggerakkan jajaran. Alangkah baiknya semua potensi yang ada dimanfaatkan semaksimal mungkin demi kemaslahatan umat,” ungkapnya.
Sementara, Kasat Lantas Polres Padang Pariaman Iptu Adi Suhendra menyatakan, bantuan untuk pelaksanaan bedah rumah ini juga sebagian datang dari hastadharana 2017 alumninya.
“Kita sangat berterima kasih kepada kawan kawan alumni yang telah meyumbangkan dananya,” katanya perwira di Satlantas Polres Padang Pariaman ini.
Pihaknya mendapatkan laporan dari Bhabimkatimas Nagari Aie Tajun, pihaknya bersama sama melihat langsung rumah tersebut, alangkah kagetnya melihat kondisi rumah yang tidak layak uni, lantainya tanah, dindinya dari kayu yang udah lapuk dan atapnya yang bocor.
Personel langsung melakukan bedah rumah, selama dua bulan akhirnya rumahnya yang tidak layak itu dipermanenkan dan siap untuk dihuni. Selain itu, pemilik rumah tersebut juga sering membantu Polres Padang Pariaman dalam hal vaksin.
“Alhamdulilah rumah tersebut siap dihuni dan sudah kita serahkan, kita berharap rumah tersehut dijaga dan dilestarikan,” ujarnya. (rdr-007)
Komentar