Polisi Taksir Kerugian Akibat Kebakaran Pasa Bawah Bukittinggi Capai Rp1 Miliar

Kebakaran ini melanda lapak-lapak pedagang yang berukuran 50×30 meter persegi yang terdiri dari los ayam, kelapa hingga rempah-rempah.

Kondisi terkini kebakaran Pasa Ateh Bukittinggi. (ist)

BUKITTINGGI, RADARSUMBAR.COM – Polisi mulai melakukan penyelidikan pasca kebakaran melanda kawasan Pasar Bawah, Kota Bukittinggi, Sabtu (11/9/2021). Lokasi kebakaran telah disterilkan dengan pemasangan garis polisi.

“Kami masih melakukan penyelidikan asal usul api. Ini masih dalam penyelidikan,” kata Kapolres Bukittinggi, AKBP Dodi Prawiranegara dihubungi wartawan, Sabtu (11/9/2021).

Dodi menyebutkan, kebakaran ini melanda lapak-lapak pedagang yang berukuran 50×30 meter persegi. Lapak pedagang terdiri dari los ayam, kelapa hingga rempah-rempah. “304 lapak pedagang. Kerugian bangunan sekitar Rp1 miliar dan lapak-lapak Rp1 miliar,” jelasnya.

Kebakaran ini terjadi sekitar pukul 02.00 WIB. Proses pemadaman berlangsung dua jam dengan mengerahkan armada pemadam dari berbagai daerah. Proses pemadaman itu di antaranya dibantu Damkar Padang Pariaman, Pariaman, Payakumbuh, Agam dan Padang Panjang. (ist)

 

Exit mobile version