Operasi Patuh Singgalang Hari ke 2 di Padang, Polisi Bagi-bagi Masker dan Bansos untuk Pengendara

Jajaran Polresta Padang melakukan bagi-bagi masker dan menyerahkan bansos kepada para pengendara

Petugas Satlantas Polresta Padang memakaikan masker kepada pengendara yang tak menggunakan masker saat melintas di depan Kantor Laka Lantas. (IST)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Hari ke dua Operasi Patuh Singgalang 2021, Jajaran Satlantas Polresta Padang bagi membagi-bagikan masker kepada pengendara, Selasa (21/9/2021). Selain itu juga diberikan bantuan sosial (bansos). Aksi ini dipimpin langsung oleh Wakasat Lantas AKP Zamrinaldi.

Operasi Patuh Singgalang 2021, difokuskan di depan Kantor Laka Lantas Polresta Padang. Sebanyak 200 masker disebar kepada para penguna jalan raya yang melewati kawasan tersebut. Pantauan radarsumbar.com, saat melakukan aksi simpatik ini, personel Polresta Padang memakai topi khas adat Minangkabau. Kemudian mereka membagikan satu per satu masker ke pengendara.

Wakasat Lantas Polresta Padang AKP Zamrinaldi menjelaskan, hari ke dua Operasi Patuh Singgalang 2021, jajaran Polresta Padang melakukan bagi-bagi masker dan menyerahkan bansos kepada para pengendara.

“Ada 4 sasaran Operasi Patuh Singgalang 2021, yaitu segala bentuk kegiatan masyarakat yang potensi menyebabkan cluster baru COVID-19, masyarakat yang tidak disiplin dalam berlalu lintas, masyarakat yang tidak patuh akan protokol kesehatan dan lokasi rawan kecelakaan lalu lintas dan rawan kerumunan,” paparnya.

Seperti diketahui, Operasi Patuh Singgalang 2021 akan digelar hingga 3 Oktober mendatang. “Kami berharap kepada masyarakat penguna jalan raya, supaya mematuhi peraturan berlalu lintas dan cek surat-surat kendaraan jika berpergian,” pesannya. (rdr-007)

Exit mobile version