Budi Arie: ASN Kominfo Harus Tingkatkan Kolaborasi dan Disiplin Ilmu

ASN BerAKHLAK dan Bangga Melayani Bangsa menjadi pemersatu orientasi nilai dasar seorang ASN.

Menkominfo Budi Arie Setiadi. (Foto: Dok. Istimewa)

JAKARTA, RADARSUMBAR.COM – Aparatur Sipil Negara (ASN) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo), diminta meningkatkan semangat kolaborasi lintas instansi hingga lintas disiplin ilmu berdasarkan core values ASN BerAKHLAK dan employer branding ‘Bangga Melayani Bangsa’ yang dicanangkan Presiden Joko Widodo pada tahun 2021 lalu.

Hal tersebut disampaikan Menteri Kominfo, Budi Arie Setiadi dalam kegiatan Penyampaian Hasil Survei OCHI Evolution dan Hasil TalentDNA Jabatan Pimpinan Tinggi Kementerian Kominfo, di Jakarta, pada Rabu (4/10/2023).

“Pencanangan core values ASN BerAKHLAK dan employer branding Bangga Melayani Bangsa tidak hanya menjadi momentum perubahan bagi ASN. Namun juga membawa semangat kolaborasi lintas instansi, lintas keahlian, dan lintas disiplin ilmu untuk menghadapi berbagai tantangan lintas sektor,” katanya.

Menkominfo Budi Arie mengatakan, ASN BerAKHLAK dan Bangga Melayani Bangsa menjadi pemersatu orientasi nilai dasar seorang ASN, baik di Jabatan Pimpinan Tinggi, Jabatan Fungsional tertentu maupun Jabatan Fungsional Umum yang bekerja di instansi pemerintah pusat dan daerah.

Dia merujuk studi McKinsey, yang menunjukkan bahwa meskipun hanya 20 persen transformasi sektor publik yang berhasil mencapai tujuan, namun fokus pada peningkatan kinerja dan kesehatan organisasi akan meningkatkan peluang keberhasilan hingga 79 persen.

Hasil studi McKinsey dinilai menyimpulkan bahwa transformasi yang berhasil dalam pemerintahan memiliki empat elemen penting, yaitu tujuan yang aspiratif, inisiatif pragmatis yang seimbang, ‘mesin’ eksekusi, dan tim transformasi.

Oleh karena itu, Menkominfo Budi Arie mengharapkan hasil survei OCHI Evolution dan Hasil TalentDNA Jabatan Pimpinan Tinggi Kominfo dapat selaras dengan upaya membentuk budaya kerja yang ideal, terutama di Kementerian Kominfo.

“Saya yakin empat elemen itu berpadanan dengan tujuan pelaksanaan survei Indeks Kesehatan Budaya Kerja dan pemetaan TalentDNA. Karena itu, saya harap upaya ini dapat memungkinkan kita untuk mengimplementasikan core values ASN BerAKHLAK, menyelaraskan nilai pribadi dan organisasi, serta memetakan aspirasi pegawai ASN terhadap kondisi budaya kerja yang ideal,” jelas Budi Arie Setiadi. (rdr/ip)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version