UPDATE: Kapal Nelayan Asal Sumut Tenggelam, Dua Selamat dan Seorang dalam Pencarian

Tiga nelayan asal Sibolga, Sumatera Utara (Sumut) dilaporkan hilang dalam insiden kapal tenggelam di Pantai Tiku, Kabupaten Agam pada Selasa (12/10/2021) pagi pukul 05.00 WIB. Setelah dilaporkan ke tim SAR, dua diantaranya sudah ditemukan dalam kondisi selamat dan seorang lagi masih dalam pencarian.

Evakuasi nelayan asal Sumut yang hilang di perairan Agam oleh Basarnas. Nelayan ini ditemukan selamat. (Humas Basarnas)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Tiga nelayan asal Sibolga, Sumatera Utara (Sumut) dilaporkan hilang dalam insiden kapal tenggelam di Pantai Tiku, Kabupaten Agam pada Selasa (12/10/2021) pagi pukul 05.00 WIB. Setelah dilaporkan ke tim SAR, dua diantaranya sudah ditemukan dalam kondisi selamat dan seorang lagi masih dalam pencarian.

Informasi yang dihimpun radarsumbar.com, tiga nelayan yang hilang tersebut diketahui bernama Rico Licardo (22), Andre Situmean (33) dan seorang lagi diketahui bermarga Pangabean yang berumur 52 tahun. Dua diantaranya sudah ditemukan yakni, Rico dan Andre. Sementara, nelayan berusia 52 tahun masih dalam pencarian tim SAR hingga Selasa sore.

“Sebelum tenggelam, kapal tersebut penuh dengan air, para Awak Buah Kapal (ABK) berusaha menyelamatkan diri dengan penutup fiber ikan,” kata Kasat Pol Air Polres Agam, AKP Martono, Selasa (12/11/2021) kepada wartawan.

Sementara itu, Kakan Basarnas Padang, Asnedi mengatakan, pihaknya mendapatkan laporan terkait peristiwa tersebut pada Selasa pagi. Kapal nelayan itu diketahui hilang sekitar 30 mil dari Pantai Tiku, Kabupaten Agam. “Kapal ini berangkat dari Tiku menuju ke Sibolga,” ungkapnya.

Saat dilaporkan, tim langsung melakukan pencarian di perairan Padang Pariaman. Seorang nelayan bernama Rico berhasil ditemukan selamat oleh nelayan lain dan dievakuasi ke Puskesmas Gasan Gadang, Padang Pariaman. Kemudian, pada Selasa sore, ditemukan seorang lagi nelayan bernama Andre Situmean di perairan Padang Pariaman oleh tim SAR dalam kondisi selamat.

“Saat ini tim kita masih berjibaku di lapangan untuk mencari seorang nelayan lagi yang masih hilang. Kita berharap, dia juga bisa ditemukan dalam kondisi selamat,” tutup Asnedi. (rdr-007)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version