PADANG, RADARSUMBAR.COM – Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Dwi Sulistyawan mengatakan, menurunkan Satgas Humas pada Operasi Mantap Brata Singgalang 2023-2024 dalam rangka Pengamanan Pemilu 2024.
Kabid Humas menyatakan, Satgas Humas akan melaksanakan tugas mulai dari persiapan, saat pemilihan, hingga pasca pemilu serentak.
Dalam Satgas ini, dibagi menjadi tiga Subsatgas, yakni Subsatgas Peliputan, Subsatgas Publikasi, serta Subsatgas Pemantauan dan Viralisasi.
“Total 20 personel Bidhumas yang dilibatkan dalam Operasi Mantap Brata Singgalang 2023-2024 ini,” kata Kombes Pol Dwi Sulistyawan, Senin (16/10/2023).
Laman 1 dari 2 Laman