10 Tahun Terakhir, Perekonomian Indonesia Salah Satu Terbaik di Dunia

ilustrasi pertumbuhan ekonomi

ilustrasi pertumbuhan ekonomi

JAKARTA, RADARSUMBAR.COM – Perekonomian Indonesia dalam kurun waktu 10 tahun terakhir termasuk salah satu yang terbaik di dunia. Dalam periode tersebut, Indonesia berhasil mencatatkan pertumbuhan ekonomi rata-rata di atas 5,0%.

Di sisi lain, tingkat pengangguran juga berhasil ditekan dari 5,8 persen menjadi 5,3 persen. Tingkat kemiskinan yang sempat menyentuh 11 persen juga mampu diturunkan ke level 9,4 persen. Artinya, tidak hanya stabilitas makro, tetapi perlindungan dan keadilan sosial itu juga terus dilakukan dengan baik.

Hal tersebut disampaikan Ketua Umum Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) Perry Warjiyo dalam keterangan tertulis yang diterima pada Kamis (26/9/2024).

“Apabila kita melihat perekonomian Indonesia dalam 10 tahun terakhir, rata-rata pertumbuhan kita itu di atas 5 persen. Ini salah satu yang terbaik di dunia,” kata Perry.

Selain pertumbuhan ekonomi, lanjut Perry, inflasi Indonesia juga terjaga dengan baik. Menurutnya, dalam 10 tahun terakhir ini, inflasi berhasil diturunkan ke level 2-5 persen. “Inflasi sangat penting dijaga rendah, karena kesejahteraan rakyat di situ,” tuturnya.

Defisit transaksi berjalan juga menunjukkan pergerakan yang positif. Meski kerap mengalami defisit, namun transaksi berjalan sempat mengalami surplus pada 2021 dan 2022. Perry menyebut hal itu dipengaruhi oleh hilirisasi dan peningkatan kinerja ekspor.

Defisit fiskal pun menunjukkan kinerja yang baik. Defisit Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) pernah menembus 6,1 persen pada 2020 akibat COVID-19. Namun, Indonesia berhasil menekan kembali angkanya hingga ke bawah 3 persen pada 2022, menunjukkan konsolidasi fiskal yang efektif.

“Indonesia adalah salah satu contoh terbaik bagaimana koordinasi moneter, fiskal, dan stabilitas makroekonomi menjadi dasar untuk bisa bertumbuh,” tutur Perry. (rdr/infopublik)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version