Ritel dan Grosir Digital Pertama Indonesia Hadir di Padang, Gubernur Sumbar: Ini Luar Biasa

Grand opening Scan & Go Padang oleh Gubernur Mahyeldi.

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Ritel dan grosir digital pertama di Indonesia bernama Scan and Go hadir di Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar).

Pembukaan toko yang berlokasi di Jalan Adinegoro No.33, Kecamatan Kota Tangah ini dilakukan langsung Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah, Selasa (25/1/2022).

Scan and Go dikelola oleh PT Ariska Global Utama dan PT Seraya Digital Indonesia. Semua kebutuhan pokok harian masyarakat tersedia dan juga bisa dicek menggunakan aplikasi Tokuonline.com.

Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah mengatakan, Scan and Go merupakan terobosan yang luar biasa. Sebab, menggabungkan ritel dan grosir digital.

“Di samping ada pelayanan disini, juga bisa digitalisasi. Petugas disini juga mengedukasi, pembayaran juga ada yang digitalisasi. Ini sangat tepat, karena tentunya mendukung digitalisasi di Sumbar, Kota Padang khususnya,” kata Mahyeldi usai pembukaan.

Menurutnya, toko ini akan memberikan literasi dan mencerdaskan masyarakat. Apalagi di era sekarang digitalisasi tidak dapat dibendung.

“Dan kita harus mengikuti dan meningkatkan kompetensi. Alhamdulillah, tadi karyawan disini tidak hanya melayani tapi mengedukasi konsumen,” jelasnya.

Mahyeldi juga berharap Scan and Go bisa bisa memfasilitasi dan membina UMKM di Sumbar. Sehingga dapat menggerakkan perekonomian Sumbar.

“Mudah-mudahan, Insha Allah dengan hadirnya ritel pertama di Indonesia yang menggabungkan grosir dan ritel digital akan lebih banyak hadir lagi,” sambungnya.

Perlu diketahui, Scan and Go memiliki visi misi meningkatkan perekonomian digital di Indonesia dengan cara membina UMKM di daerah marginal. Terutama di Sumbar, dengan sistem management yang baik dan ter-digitalisasi.

Direktur Operasional Scan and Go, Agung Tianara mengungkapkan, pihaknya sangat mendukung produk UMKM di Sumbar. Salah satunya memfasilitasinya di dalam platform.

“Jadi awalnya kami akan memberikan tepat untuk memasarkan produk mereka (pelaku UMKM). Selain itu, kami juga akan memasukkan produk mereka ke platform, sehingga bisa dibeli seluruh Indonesia,” kata dia.

Tianara sangat berterima kasih dengan pemerintah provinsi yang mendukung hadirnya Scan and Go. Visi dan misinya pihaknya sejalan bagaimana digitalisasi semakin berkembang.

“Kami ingin menyebarkan digitalisasi di Sumbar, khususnya Kota Padang. Kami sudah memiliki rencana untuk membina UMKM untuk supaya lebih ter-digitalisasi,” tutupnya. (rdr)

Exit mobile version