Telkomsel Pastikan Layanan Telekomunikasi Pascagempa di Pasbar Berjalan Baik

Ilustrasi BTST Telkomsel. (net)

PASBAR, RADARSUMBAR.COM – Sehubungan dengan pasca adanya gempa bumi 6,2 SR yang berpusat di Kabupaten Pasaman Barat, Provinsi Sumatera Barat pada Jumat (25/2/2022) pukul 08.39 WIB, Telkomsel memastikan kondisi layanan telekomunikasi di daerah tersebut berjalan baik dan normal.

“Sebelumnya, Telkomsel turut berduka atas terjadinya bencana gempa yang terjadi di Kabupaten Pasaman Barat, Provinsi Sumatera Barat, semoga masyarakat yang terdampak dapat segera bangkit dan beraktifitas seperti biasa,” kata General Manager Network Service Assurance Sumbagteng Telkomsel, Artha Abimanyu.

Terkait dengan layanan Telkomsel di Provinsi Sumatera Barat pasca bencana tersebut, Artha menyebut, saat ini masyarakat tetap dapat menikmati layanan Telkomsel baik layanan data, voice maupun SMS secara normal.

“Sedangkan untuk di Kabupaten Pasaman dan Kabupaten Pasaman Barat, layanan telekomunikasi Telkomsel masih berjalan namun ada penurunan kualitas layanan di sejumlah titik sebagai dampak terhambatnya catuan daya listrik yang mendukung operasional BTS Telkomsel di wilayah tersebut,” jelasnya.

Telkomsel saat ini telah mengambil langkah cepat untuk pemulihan layanan yang salah satunya dengan memobilisasi Mobile Backup Power (MBP) / genset ke lokasi BTS yang membutuhkan pendukung catuan daya listrik.

“Kita (Telkomsel, red) memohon maaf atas ketidaknyamanan yang dirasakan oleh masyarakat atas dampak penurunan layanan yang terjadi khususnya di sejumlah titik di wilayah Kabupaten Pasaman dan Kabupaten Pasaman Barat.”

“Terima kasih atas kepercayaan masyarakat untuk tetap menggunakan layanan dari Telkomsel. Kami akan terus mempercepat upaya pemulihan layanan dan menginfokan perkembangannya,” tutup Artha. (rdr)

Exit mobile version