Dirut Semen Padang Serahkan Reward Sertifikat Paten Sederhana

upacara HUT RI ke-77 di PT Semen Padang

upacara HUT RI ke-77 di PT Semen Padang

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Upacara HUT Kemerdekaan RI yang digelar PT Semen Padang berlangsung sukses dan lancar. Acara dilanjutkan dengan pengumuman pemenang lomba me-Merahputihkan Semen Padang dan penyerahan reward Sertifikat Paten Sederhana oleh Dirut PT Semen Padang kepada karyawan PT Semen Padang.

Untuk lomba me-Merahputihkan Semen Padang, Juara I diraih oleh Pabrik Indarung VI, Juara II Unit Of Port Operation & Maintanance I/Teluk Bayur, dan Juara III Unit Kearsipan.

Lomba me-Merahputihkan Semen Padang itu digelar pada 8 Agustus hingga berakhir pada 13 Agustus dan lomba tersebut, diikuti oleh 39 area dari total 41 area di PT Semen Padang.

Kemudian, terkait penyerahan reward Sertifikat Paten Sederhana yang telah dikeluarkan oleh Dirjen Kekayaan Hak Intelektual atas nama Menteri Hukum dan HAM pada 18 Juli 2021 lalu, diberikan kepada 14 karyawan PT Semen Padang dan 1 guru besar Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Bung Hatta, Prof. Dr. Ir. Hafrijal Syandri, M.S.

Ada dua reward sertifikat paten sederhana yang diserahkan oleh Dirut. Pertama, dengan judul “Sistem Peningkatan Kapasitas Aliran Udara Panas ke Ketel Uap pada Pembangkit Listrik Tenaga Uap di Industri Semen”, dan reward tersebut diterima oleh Andria Delfa, Erick Reza Alandri, Harri Kurniawan, Adi Pramayul, Budi Citra, Fathul Mausil, Fery Sarvino dan Hendrio Harmel.

Kemudian untuk reward sertifikat paten sederhana yang kedua dengan judul “Sarana Pemijahan dan Pembiakkan Ikan Bilih”, diterima oleh Hafrijal Syandri, Deni Zen, Maman Abdurahman, Irvan, Afriwan, Muhammad Ikrar, Jimmy Chandra Edward Orah. (rdr)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version