Pengelola Pantai Air Manis Sediakan Lahan Parkir Tampung 1.000 Kendaraan

Ilustrasi Pantai Air Manis. (IST)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Padang Sejahtera Mandiri (PSM) memastikan ketersediaan lahan parkir untuk wisatawan yang akan berkunjung ke Pantai Air Manis saat libur lebaran 1443 Hijriah.

“Kemarin itu kami sudah melakukan surfei di beberapa titik untuk parkir dan kami rasa cukup untuk lokasi parkir yang kami sediakan ini,” kata Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Umum Perumda PSM, Rico Rahmadian, Senin (2/5/2022) dilansir halonusa.com.

Ia mengatakan, untuk lahan parkir di lokasi Pantai Air Manis Padang tersebut saat ini bisa menampung sebanyak 1.000 kendaraan. “Kalau parkirnya memang diatur dengan baik, bisa muat sampai 1.000 kendaraan roda empat,” lanjutnya.

Ia berharap wisatawan yang datang ke Pantai Air Manis bisa berhati-hati saat menuju lokasi, karena jalan yang berbelok-belok. “Kami juga mengimbau kepada para wisatawan agar menaati protokol kesehatan saat berkunjung ke Pantai Air Manis, karena kita sama-sama tahu bahwa pandemi masih belum berakhir,” imbaunya. (*/rdr)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version