Pemkot Pariaman Targetkan Desa Wisata Punya Wahana Outbound

Kondisi alam Pariaman yang memiliki banyak pohon didukung oleh posisinya ada yang di pantai dan dekat tebing dan sawah.

Desa wisata Tungkal Selatan yang cocok diberikan wahana outbound

Desa wisata Tungkal Selatan yang cocok diberikan wahana outbound

PARIAMAN, RADARSUMBAR.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Pariaman menarget desa wisata yang aktif di daerah itu memiliki wahana outbound guna memanfaatkan potensi alam yang dimiliki serta meningkatkan kunjungan wisatawan.

“Kondisi alam Pariaman yang memiliki banyak pohon didukung oleh posisinya ada yang di pantai dan dekat tebing dan sawah.”

“Ini tentu menjadi sesuatu yang menjanjikan,” kata Pelaksana Tugas Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Pariaman Gusniyetti Zaunit di Pariaman, Jumat.

Dia mengatakan, besarnya potensi dari outbound tersebut karena melihat tren pariwisata saat ini yang berkaitan dengan alam sehingga menurutnya potensi ini harus dimanfaatkan oleh desa wisata di Pariaman.

Dia menyampaikan untuk memanfaatkan potensi tersebut Pemkot Pariaman melaksanakan pelatihan terhadap 40 orang dari tujuh desa wisata.

Dan kelompok sadar wisata guna mengenalkan serta mengajarkan terkait outbound agar nantinya memulai usaha tersebut di daerahnya masing-masing.

“Sebelumnya kami juga sudah melaksanakan pelatihan terhadap tujuh desa wisata tersebut terkait dengan pengelolaan desa wisata sekarang ditindaklanjuti dengan pelatihan pemandu wisata outbound,” katanya.

Outbound tersebut nantinya tidak saja diperuntukkan untuk orang dewasa namun juga anak-anak sehingga dapat dinikmati oleh semua kalangan.

Dia menyebutkan Pariaman memiliki 21 desa wisata namun hanya tujuh desa yang dinilai siap serta memiliki komitmen yang tinggi untuk pengembangan pariwisata di daerahnya.

Adapun desa tersebut yaitu diantaranya Tungkal Selatan dan Apar. Dia berharap pemerintah desa yang juga dilibatkan dalam pelatihan tersebut ke depannya dapat memfokuskan anggaran untuk pengembangan wisata outbound tersebut.

Sebelumnya, Pemerintah Kota Pariaman, Sumatera Barat mempersiapkan tujuh desa wisata di daerah itu untuk menjadi unggul sehingga tidak saja dapat menawarkan paket wisata yang menarik namun juga dapat mengelolanya serta melayani wisatawan dengan baik.

“Kami berikan pelatihan di Desa Wisata Sumpu, Kabupaten Tanah Datar mereka juga kami target untuk menyusun paket wisata dengan wahana outbound.”

“Setelah paket wisata tersusun maka akan kami pertemukan dengan biro perjalanan agar terjalin kerjasama,” kata Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Pariaman Gusniyetti Zaunit di Pariaman.

Ia mengatakan peserta dalam pelatihan manajemen pengelolaan desa wisata yang dananya dari dana alokasi khusus tersebut tidak saja kelompok sadar wisata (Pokdarwis) namun juga pengelola BUMDes, kepala desa, dan badan permusyawaratan desa. (rdr/ant)

Exit mobile version