“Untuk fasilitas, MCU Semen Padang Hospital memiliki fasilitas pemeriksaan yang lengkap diantaranya fasilitas pemeriksaan laboratorium, pemeriksaan rekam jantung, treadmill test, tes kebugaran, pemeriksaan audiometri, spirometri, radiologi X-ray, USG, CT Scan dan MRI,” paparnya.
Sebelum melakukan MCU, pasien juga punya pilihan dalam memilih paket pemeriksaan apa yang di butuhkan dan diinginkan dengan menghubungi admin MCU atau kunjungan langsung ke SPH.
“Untuk informasi jenis paket pemeriksaan dan proses pendaftaran, pasien dapat menghubungi admin MCU Semen Padang Hospital via telepon/whatsapp +6281378225775 atau dapat berkunjung lansung ke unit MCU Semen Padang Hospital,” jelasnya. (rdr)