BOLA, RADARSUMBAR.COM – Tim PSPS Riau resmi melaporkan wasit yang memimpin laga melawan Semen Padang FC pada Jumat (17/11/2023) di Stadion GOR Haji Agus Salim Padang.
Namun, laporan itu saat ini sudah telusuri dan Komite Wasit PSSI memastikan keputusan wasit dalam lanjutan pertandingan Grup 1 Pegadaian Liga 2 yang tidak mengesahkan gol PSPS Riau sudah tepat.
Anggota Komite Wasit PSSI, Jimmi Napitupulu mengatakan, wasit mengambil keputusan yang tepat dan dari video yang diterima memang gambar itu diambil dari belakang seakan-akan tidak offside.
“Jika gambar video itu diambil sejajar dengan bola, maka posisi pemain PSPS Riau berada dalam posisi offside,” katanya kepada wartawan di Jakarta.
Dia mengatakan, wasit atau asistennya yang melakukan kesalahan saat bertugas akan dilakukan pembinaan dan salah satu caranya dengan mengistirahatkan mereka dari tugas.
Komentar