Calon Kiper Timnas Indonesia Ini Tidak Naturalisasi, Bisa Langsung Jadi WNI

Status Cyrus Margono saat ini merupakan anak berkewarganegaraan ganda terbatas.

Kiper Panathianaikos B, Cyrus Margono akan mengurus naturalisasi mandiri. (Dok. Istimewa)

Kiper Panathianaikos B, Cyrus Margono akan mengurus naturalisasi mandiri. (Dok. Istimewa)

BOLA, RADARSUMBAR.COM – Penjaga gawang Cyrus Margono mengabarkan bahwa dia akan segera mendapat status Warga Negara Indonesia (WNI). Namun, status itu didapat kiper berusia 22 tahun itu bukan lewat proses naturalisasi.

Cyrus Margono lahir di Amerika Serikat. Dia punya darah Indonesia dari sang ayah, Johan Margono. Status Cyrus Margono saat ini merupakan anak berkewarganegaraan ganda terbatas.

Saat ini, berkas pengajuan status WNI yang dibuat Cyrus Margono sudah ada di Setneg. Namun, berbeda dengan naturalisasi, Cyrus Margono tak perlu melalui proses sidang di Komisi X DPR RI untuk menjadi WNI.

“Prosesnya bukan naturalisasi, jadi tidak lewat DPR,” kata Menpora Dito Ariotedjo.

Menurut Dito, Cyrus Margono memang tidak perlu menjalani naturalisasi. Dia bisa mendapat status warga negara karena secara usia masih memenuhi persyaratan.

Jadi, prosesnya akan lebih pendek dibanding naturalisasi. “Ini sudah saya cek, sudah ada di Setneg dan ini Insha Allah akan segera disetujui, sedang kami dampingi prosesnya juga,” kata Dito.

Hanya saja, politisi Partai Golkar itu belum bisa memastikan kapan kiper asal klub Panathinaikos II tersebut bisa dapat status WNI.

Dia menyebut masih melakukan koordinasi dengan Setneg dan Kemenkum HAM. “Kami sedang koordinasi, akan segera kita update selanjutnya,” kata Dito.

Cyrus Margono semakin dekat untuk mendapatkan status sebagai WNI dan bisa membela Timnas Indonesia.

Walau namanya tidak masuk dalam bidikan Shin Tae-yong, Cyrus Margono antusias dan siap bermain untuk Skuad Garuda.

“Saya tidak sabar untuk segera memakai sepautu bot ini,” tulis Cyrus Margono sambil memamerkan sepatu dengan motif CM93 dan bendera merah putih. (rdr/ant)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version