PULAU PUNJUNG, RADARSUMBAR.COM – Ketua Pengurus Cabang (Pengcab) Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (Forki) Kabupaten Dharmasraya, H Junaindra Sumawan resmi menyandang sabuk hitam.
Penganugerahan sabuk hitam itu DAN I kehormatan itu diterima oleh Junaindra Sumawan dari Perguruan Karate-Do Tako Indonesia pada Minggu (11/8/2024) lalu.
“(Anugerah) ini (berasal dari) Perguruan Tako atas usulan dari Pengcab Karate-DO Tako Dharmasraya. Sabuk yang saya terima ini disematkan atau dipasang oleh Koko Sinaga selaku Guru Besar Tako,” katanya kepada Radarsumbar.com, Rabu (14/8/2024) malam.
Usai menerima anugerah sabuk hitam kehormatan tersebut, Junaindra Sumawan menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pengurus perguruan Karate-DO Tako Indonesia dari cabang sampai pengurus besar atas kepercayaannya menganugerahkan sabuk hitam DAN I Kehormatan ini kepada dirinya.