Setan Merah jadi Bulan-bulanan The Reds, Ekspresi Sir Alex Ferguson Viral

Sir Alex Ferguson wajahnya masam, tampak rasa tidak suka dan begitu kecewa. Dirinya juga terlihat menghela nafas panjang dan geleng-geleng kepala

Sir Alex Ferguson. (net)

JAKARTA, RADARSUMBAR.COM – Manchester United dibantai Liverpool 0-5 dalam lanjutan Liga Inggris. Sorotan kamera kepada Sir Alex Ferguson jadi viral, wajahnya masam betul!

Manchester United vs Liverpool berlangsung pada pekan kesembilan Liga Inggris, Minggu (24/10) malam WIB. Setan Merah jadi bulan-bulanan The Reds. Di babak pertama, Liverpool sudah unggul dua gol lewat brace Mohamed Salah, Naby Keita, dan Diogo Jota. Di babak kedua, Salah membukukan hat-trick sekaligus memantapkan kemenangan The Reds jadi 5-0.

Manchester United tampil tidak berdaya. Ditambah, cuma main 10 orang karena pemain pengganti Paul Pogba dihukum kartu merah atas tekel kerasnya kepada Keita. Sir Alex Ferguson, legenda manajer Manchester United seperti biasa menonton langsung aksi Setan Merah di Old Trafford. Sir Alex tampak baik-baik saja sebelum laga dimulai.

Namun apa daya, Manchester United yang babak belur dihajar Liverpool membuat para fans di stadion tak bisa menyembunyikan rasa kekecewaan. Sir Alex adalah salah satunya. Sir Alex Ferguson wajahnya masam, tampak rasa tidak suka dan begitu kecewa. Dirinya juga terlihat menghela nafas panjang dan geleng-geleng kepala.

Kamera sepersekian detik mengarah ke legenda Liverpool, Kenny Dalglish. Bak dua sisi mata uang, Dalglish justru tampak girang! Manchester United memang belum tampak meyakinkan di Liga Inggris musim ini, walau sudah mendatangkan beberapa pemain top. Kekalahan dari Liverpool, membuat MU berada di peringkat ketujuh dengan koleksi 14 poin dari sembilan laga. Liverpool di tempat kedua dengan 21 poin. Di lima laga terakhir, MU juga cuma menang sekali. Sisanya tiga kali kalah dan sekali seri. (detik.com)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version