Jiu Jitsu Brasil merupakan salah satu jenis seni bela diri yang berasal dari kawasan negara Asia. Seni bela diri ini menggunakan teknik dasar yang unik dengan beberapa tingkatan sabuk. Meskipun berasal dari Jepang, seni jiu jitsu berkembang pesat di beberapa negara Eropa dan Amerika Serikat.
Mengenal Manfaat Jiu Jitsu Brasil dan Teknik Dasarnya
Umumnya, teknik jiu jitsu berfokus pada gerakan penguncian, lemparan, dan gulat. Seni bela diri ini memiliki tingkatan sabuk level pemula mulai dari warna putih, kuning, orange, hijau, biru, ungu, coklat, hitam, dan merah.
Seputar Seni Bela Diri Jiu Jitsu
Jiu jitsu merupakan seni bela diri kuno yang berakar dari kebudayaan Negeri Sakura. Jiu jitsu termasuk bagian dari seni bela diri lantai, namun berbeda dengan pencak silat ataupun karate.
Biasanya, dalam teknik membela diri jiu jitsu cenderung mengandalkan kekuatan lawan. Sementara pencak silat dan karate, cenderung menggunakan kekuatan dan keterampilan diri dalam menghadapi lawan.
Awalnya, jiu jitsu diperkenalkan oleh seorang master beladiri bernama Takenouchi Hisamori. Seni bela diri ini secara khusus diajarkan kepada para prajurit samurai.
Pada tahun 1900-an, jiu jitsu Brasil diperkenalkan oleh diplomat Jepang bernama Mitsuyo Maeda. Hal inilah yang menjadi tonggak sejarah kepopuleran jiu jitsu di kancah pertandingan nasional dan internasional Brasil.
Teknik Bela Diri Jiu Jitsu
Seni bela diri jiu jitsu memperkenalkan beberapa teknik serangan yang berguna untuk melumpuhkan lawan dengan efisien. Bahkan, teknik ini mampu melumpuhkan lawan yang memiliki kekuatan dan ukuran tubuh lebih besar.
Teknik Shrimp
Shrimp merupakan salah satu teknik yang paling populer dalam jiu jitsu. Fungsi teknik shrimp adalah menjauhkan diri dari lawan. Teknik ini diterapkan dengan menekuk bagian pinggang, pinggul, kaki, dan bahu hingga membentuk gestur seperti udang.
Teknik Sit-Up Segitiga