Atlet Renang Kota Solok Berjaya di Kejuaraan Dispora Cup Sleman 2022

Atlet renang Atha Swimming Club Kota Solok raih penghargaan tingkat nasional (ANTARA/ho-Dokumen pribadi)

SOLOK, RADARSUMBAR.COM – Atlet renang Atha Swimming Club asal Kota Solok, Sumatera Barat meraih penghargaan di kejuaraan antar sekolah dan perguruan tinggi tingkat nasional yang digelar Dispora Cup Sleman 2022 di Yogyakarta.

“Alhamdulillah atlet kami Ibnu Fattan Reisya berhasil meraih penghargaan juara tiga 50 meter gaya punggung putra dan juara tiga 100 meter gaya punggung putra tingkat sekolah di kejuaraan renang antar sekolah dan perguruan tinggi se-Indonesia,” kata Pelatih Renang Atha Swimming Club Syafrial di Solok, Jumat (18/2/2022).

Ia mengatakan atlet renang perwakilan dari Kota Solok hanya satu orang, karena beberapa atlet lainnya tidak bisa ikut disebabkan terlambat konfirmasi. Sehingga tidak bisa mengikuti lomba renang. “Kejuaraan ini kan antar sekolah seharusnya keberangkatan atlet utusan dari sekolah, namun karena sekolah terlambat mendaftarkan sehingga banyak atlet yang tidak bisa ikut. karena sekolah terlambat konfirmasi sehingga banyak yang tidak ikut,” ucap dia.

Ia juga menyebutkan kegiatan tersebut diikuti sekitar 1.000 atlet renang dari seluruh kota dan kabupaten se-Indonesia. “Sengaja dibatasi karena masih di masa pandemi COVID-19,” ujar dia. Selain itu, perwakilan dari Sumbar yang mengikuti kejuaraan tersebut hanya dari tiga daerah, yakni Bukittinggi, Padang dan Solok. “Alhamdulillah Solok berhasil membawa pulang juara tiga penghargaan dan dua medali perunggu,” ujar dia.

Selain itu, atlet-atlet yang tergabung di Atha Swimming Club Kota Solok selalu memperoleh medali pada setiap kejuaraan yang mereka ikuti, hanya saja kurang terekspos dan kurang mendapatkan perhatian. “Seperti atlet Ibnu Fattan Reisya, sebelumnya juga pernah meraih penghargaan sebagai perenang terbaik pada Januari 2022 yang digelar di Padang dan kejuaraan pada 2021 di Riau,” kata dia.

Untuk itu, ia berharap ke depannya para atlet renang di Kota Solok mendapatkan perhatian yang lebih dari pemerintah supaya bisa lebih berkembang lagi dan semakin berprestasi agar dapat mengharumkan Kota Solok. “Biasanya kendala yang sering dihadapi atlet ialah biaya untuk ikut kejuaraan ini banyak, terkadang orang tua tidak sanggup membiayai anaknya untuk ikut, padahal mereka berprestasi,” kata dia.

Ia juga berharap para atlet yang tergabung di Atha Swimming Club Kota Solok juga mendapat perhatian dan dukungan dari pemerintah Kota Solok serta instansi- instansi terkait lainnya. (*/rdr)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version