PADANG, RADARSUMBAR.COM-Manajemen Sriwijaya FC kembali mendatangkan kapten Tim 2021-2022 lalu, Muhammad Nur Iskandar yang berposisikan gelandang. Dengan kehadiran M Nur Iskandar musim ini, membuat lini tengah pasukan Liestiadi makin lengkap.
Padahal, Nur Iskandar dikenal merupakan pesepakbola senior kelahiran Jayapura, Papua, 7 Desember 1986 yang lama bermain menjadi playmaker dan juga kapten tim di Semen Padang FC. Sayang, manajemen tak meliriknya untuk menghadapi kompentisi Liga 2 musim depan.
Nur Iskandar diprediksi bakal kembali menyandang ban kapten klub asal Palembang, Sumatra Selatan (Sumsel) itu. Nur Iskandar dikenal juga merupakan pesepakbola senior kelahiran Jayapura, Papua, 7 Desember 1986 yang lama bermain menjadi playmaker dan juga kapten tim di Semen Padang FC.
Saat menjadi kapten tim Sriwijaya FC 2021-2022 lalu Nur yang juga memelihara jenggot dan akrab disapa Kaka Nur serta sosok pendiam ini mengenakan jersey nomor punggung 17.
Direktur Teknik PT SOM (Sriwijaya Optimis Mandiri) Indrayadi SE selaku manajemen pengelola klub SFC membenarkan pihaknya sudah deal mendatangkan M Nur Iskandar.
Nur Iskandar informasinya pasca menuntaskan laga Sriwijaya FC di babak 8 besar Liga 2 2021 lalu, dirinya kembali bersama keluarganya di Yogyakarta. “Benar kita sudah deal dengan Nur. Kita tahulah kualitas mantan kapten tim kita ini,” katanya.
Liestiadi mengaku pihaknya belum menunjuk calon Kapten tim SFC untuk musim kompetisi Liga 2 2022. Menurut mantan pelatih Persikabo 1973 ini hal ini masih akan didiskusikan dengan tim. “Nanti kita diskusikan dengan tim semuanya,” ujarnya. (*/rdr)