Semen Padang FC Seleksi Pemain Liga 1 untuk Putaran Kedua, Delfiadri: Tak Ada Mantan!

Saat ini tim pelatih dan juga manajemen tengah melakukan diskusi panjang terkait pemain yang akan direkrut.

Pelatih Semen Padang FC Delfiadri. (dok. istimewa)

Pelatih Semen Padang FC Delfiadri. (dok. istimewa)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Tim kebanggaan Urang Awak, Semen Padang FC saat ini tengah melakukan penyeleksian terhadap sejumlah pemain berlabel Liga 1 untuk dibawa ke dalam skema tim.

Pelatih Semen Padang FC, Delfiadri kepada Radarsumbar.com, Senin (30/10/2023) mengatakan, saat ini tim pelatih dan juga manajemen tengah melakukan diskusi panjang terkait pemain yang akan direkrut.

Menurut Delfiadri, ada sejumlah persyaratan yang diajukan untuk merekrut yakni, punya pengalaman bermain yang lama dan masih aktif bermain di Liga 1.

“Ada sejumlah nama, tapi kita belum bisa beritahu sekarang. Kita masih mencari lagi mana yang cocok untuk skema tim kita,” tutur Delfiadri.

Ditambahkannya, potensi kembalinya ‘mantan’, Delfiadri menegaskan, sejauh ini belum ada eks pemain Kabau Sirah yang bermain di klub lain untuk kembali.

Teranyar, tim kebanggaan masyarakat Sumbar itu melepas tiga pemainnnya di paruh musim, yakni, Andika Kurniawan, Lugas Satrya dan Tegas Pangestu. Keduanya dilepas setelah rapat evaluasi dilakukan tim pelatih dan manajemen.

CEO Semen Padang FC, Win Bernadino mengatakan, dalam rapat evaluasi yang digelar oleh manajemen bersama tim pelatih, didapatlah sejumlah kesimpulan yang intinya perubahan di putaran kedua.

“Ada beberapa catatan penting dari tim pelatih untuk tiga pemain tersebut. Sebenarnya kami juga berat, tapi ini semua untuk yang lebih baik serta mencapai target kita ke Liga 1,” ujar Win. (rdr)

Exit mobile version