JAKARTA, RADARSUMBAR.COM – Legenda Liverpool Dietmar Hamann yakin Ole Gunnar Solskjaer segera dipecat Manchester United karena tidak memberikan kemajuan bagi klub berjuluk Setan Merah itu. Hamann menyebut Man United melakukan perekrutan yang bagus pada musim ini dengan mendatangkan Raphael Varane, Jadon Sancho, dan Crsitiano Ronaldo.
Akan tetapi, penampilan Setan Merah dianggap tidak seistimewa aktivitas transfer pada awal musim. Hasil imbang 1-1 melawan Everon dalam laga kandang akhir pekan lalu dianggap buruk bagi tim sekelas Man Utd.
Di luar kegagalan menang di Old Trafford tersebut, Man United juga sempat kalah dari Young Boys di Liga Champions dan disingkirkan West Ham United di Piala Liga Inggris. Melihat rapor-rapor itu Hamann percaya Solskjaer bisa segera dipecat MU. “Saya pikir tidak akan lama untuk mengintegrasikan (pemain-pemain baru) ke dalam tim. Saya yakin tekanan pada pelatih akan meningkat pesat,” kata Hamann kepada Sky Sports dikutip dari Liverpool Echo.
“Saya percaya ini hanya masalah kapan, bukan jika, mereka (MU) memecat dia (Solskjaer) karena dia sudah terlalu lama di sana dan Anda tidak melihat kemajuan apa pun. Mereka masih memainkan sepak bola yang sama, yang tidak bagus untuk ditonton, itu bukan Manchester United,” ucap Hamann menambahkan.
Eks timnas Jerman itu juga menyebut saat ini Man United diselamatkan oleh gol-gol Cristiano Ronaldo. “Satu-satunya alasan mengapa Man United masih dalam perburuan gelar Liga Inggris dan tampil baik di Liga Champions adalah Cristiano Ronaldo,” tutur Hamann.
“Saya bahkan tidak ingin tahu di mana mereka akan berada [posisi klasemen] tanpa dia dan gol-golnya. Semuanya tambal sulam. Old Trafford, yang dulunya adalah Teater Impian. Saat ini lebih seperti mimpi buruk daripada mimpi (indah),” kata Hamann melanjutkan.
Hamann menganggap Solskjaer tidak bisa memanfaatkan komposisi terbaik dan potensial yang dimiliki The Red Devils saat ini. Salah satunya Jadon Sancho yang bersinar di Borussia Dortmund pada musim lalu, hingga saat ini masih kesulitan menerapkan taktik Solskjaer.
“Penampilan mereka menyedihkan saat ini. Mereka tidak memainkan sepak bola yang bagus. Jadon Sancho jauh di luar ekspektasi yang saya tidak mengerti,” kata Hamann.
“Dengan Varane, mereka memiliki pemain bagus yang memiliki banyak pengalaman dan dengan Ronaldo mereka memiliki pemain yang tahu Premier League,” ucap Hamann menambahkan. (cnnindonesia.com)