Andre Rosiade Siapkan Bonus Rp150 Juta untuk Semen Padang FC Jika Kalahkan Persiraja

Laga ini menjadi laga penentuan Tim Kabau Sirah untuk mengamankan langkah ke semifinal Liga 2.

Andre Rosiade siapkan bonus Rp150 juta jika Semen Padang FC bisa kalahkan Persiraja. (dok. tangkapan layar)

Andre Rosiade siapkan bonus Rp150 juta jika Semen Padang FC bisa kalahkan Persiraja. (dok. tangkapan layar)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Semen Padang FC (SPFC) akan melakoni laga kandang ke Langsa, Provinsi DI Aceh menghadapi Persiraja, Sabtu sore.

Laga ini menjadi laga penentuan Tim Kabau Sirah untuk mengamankan langkah ke semifinal Liga 2. Sebagai penasehat, Andre Rosiade pun menyiapkan bonus untuk skuad Kabau Sirah.

“Untuk memberikan motivasi dan support kepada Tim Kebanggaan kita yang akan bertanding melawan Persiraja Banda Aceh pukul 15.30 di Stadion Kota Langsa, Aceh, kami akan siapkan bonus Rp150 Juta untuk pemain dan Rp10 Juta untuk karyawan jika menang sore hari ini.”

“Mari kita doakan agar supaya Tim Kebanggaan Ranah Minang meraih 3 Poin,” kata Andre Rosiade via video call dengan CEO Semen Padang FC, Win Bernadino sebelum pertandingan.

Dia menyebut, untuk semua jajaran manajemen, ofisial dan pemain, pertandingan melawan Persiraja menjadi penentuan. Karena, pada laga awal, tim Kabau Sirah gagal mendapatkan poin penuh.

“Kalau kita gagal lagi dapat poin penuh, otomatis peluang ke Liga 1 terancam. Makanya, seluruh pertandingan di grup X 12 besar ini harus dijadikan pertandingan final.”

“Jangan ada rasa takut, rebut tiga poin. Kemenangan yang kemarin itu adalah kemampuan kita. Dan saya harap, para pemain bertarung baik agar sesuai dengan harapan seluruh masyarakat Minang,” paparnya.

Semen Padang FC (SPFC) memang menargetkan tiga poin dalam laga tandang melawan Persiraja, Sabtu (13/1/2024) di Langsa. Provinsi Aceh dan siap tempur menghadapi Laskar Rencong.

Skuad Kabau Sirah hanya minus satu pemain yakni, Risna Prahalabenta yang terkena akumulasi kartu. Dan juga Dimas Roni yang masih dalam penyembuhan cedera, sisanya para pemain sudah siap untuk berlaga.

Para pemain Kabau Sirah juga memiliki motivasi berlebih sebab menilik dari tiga pertandingan sebelumnya, anak-anak dari Bukit Indarung ini memenangkan dua laga. (rdr)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version