Sah! Semen Padang FC Lawan Malut United FC di Semifinal Liga 2 2023/2024

Semen Padang FC akan melakoni pertandingan tersebut pada tanggal 25 Februari 2024 ke kandang Malut United FC.

Empat tim di laga semifinal Liga 2 2023/2024. (dok. istimewa)

Empat tim di laga semifinal Liga 2 2023/2024. (dok. istimewa)

PADANG, RADARSUMBAR.COM – Semen Padang FC akan menghadapi Malut United FC di babak semifinal Liga 2 2023/2024 setelah drawing peserta 4 besar Liga 2 oleh PSSI dan PT LIB di Jakarta, Senin (5/2/2024) malam.

Dalam drawing, Semen Padang FC akan melakoni pertandingan tersebut pada tanggal 25 Februari 2024 ke kandang Malut United FC. Dan untuk laga kedua akan digelar pada tanggal 29 Februari 2024 di kandang Semen Padang FC.

Sementara, untuk dua tim lainnya, Persiraja akan saling berhadapan dengang PSBS Biak. Pemenang dari dua laga ini akan berhak melaju ke babak final sekaligus otomatis lolos ke Liga 1.

Sedangkan tim yang kalah, akan bertemu lagi untuk laga perebutan tempat ketiga. Pemenang dari laga perebutan tempat ketiga ini juga akan lolos ke Liga 1 musim depan.

CEO Semen Padang FC, Win Bernadino mengatakan, apapun hasil dari drawing akan diterima dengan baik. Laga perdana melawan Malut United FC akan menjadi tantangan yang sangat berat.

“Malut United FC adalah tim yang sangat bagus. Untuk mencapai target Liga 1 musim ini, kita akan berusaha menggapainya. Yang jelas, setiap pertandingan ini akan kita amankan,” ujar Win.

Pelatih Semen Padang FC, Delfiadri mengatakan, tim akan dipersiapkan sebaik mungkin. Yang jelas, kata Delfiadri, anak asuhnya akan bermain dengan tenang dan menghindari kesalahan-kesalahan.

“Pada laga pertama, kita target kita away bisa menahan Malut United FC, bahkan mencuri poin. Banyaknya eks pemain Semen Padang FC disana juga tak jadi masalah bagi kita. Siapa yang siap, itulah yang menang,” tutup Delfiadri. (rdr)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version