Hendri Susilo Ungkap Penyebab Semen Padang FC Kalah di Laga Perdana Liga 1

Bek Semen Padang FC Tin Martic merebut bola yang dibawa Kei Hirose. (dok. MO Semen Padang FC)

Bek Semen Padang FC Tin Martic merebut bola yang dibawa Kei Hirose. (dok. MO Semen Padang FC)

BOLA, RADARSUMBAR.COM – Semen Padang FC (SPFC) harus mengakui keunggulan Borneo FC saat menjalani laga perdana BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion STIK Jakarta, Senin (12/8/2024) malam. Tim Kabau Sirah kalah 1-3 dari Pesut Etam.

Pelatih Kepala Semen Padang FC, Hendri Susilo usai laga mengungkap penyebab utama kekalahan tersebut. Dia menilai rasa gugup yang mendera para pemain di fase awal Liga 1 kali ini menjadi salah satu alasan utama timnya kalah dari Borneo FC.

“Yang saya khawatirkan itu terjadi. Nervous dan tidak pede (percaya diri). Di awal-awal itu sangat kelihatan sekali sehingga Borneo bisa menguasai pertandingan. Ini akan jadi tugas kedepan untuk kita,” kata Hendri Susilo.

Selain rasa gugup, faktor lain yang juga ikut andil bagi kekalahan Semen Padang FC menurut Hendri adalah koordinasi permainan yang belum terjalin dengan baik serta kepaduan (chemistry) di antara para pemain.

Tim Kabau Sirah juga memainkan para pemain asing yang tergolong baru bergabung dengan mereka. Pemain asing yang turut membawa mereka promosi musim lalu hanya Kim Mingyu dan pencetak gol pelipur lara Kenneth Ngwoke.

“Saya pernah bicara juga masalah pemain asing ini sebetulnya secara skill secara teknik gak masalah. Cuma karena adaptasinya terlambat jadi masalah phisycal trainingnya saja ini akan terlihat mungkin di dua hingga tiga laga,” ungkapnya.

Kekalahan dari Borneo FC membuat ini skuat Kabau Sirah menduduki posisi ke-14 dengan nol poin. Selanjutnya, mereka akan dijamu Bali United pada Minggu (18/8/2024) dalam laga tandang. (rdr)

Gabung WhatsApp Channel, Telegram Channel, dan follow juga Facebook, Instagram Radar Sumbar untuk update berita terbaru
Exit mobile version