PADANG, RADARSUMBAR.COM – Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriah yang jatuh pada Selasa 20 Juli 2021 menjadi hari yang berbeda bagi warga binaan Rutan Kelas II B Padang.
Kumandang takbir bergema di dalam Rumah Tahanan (Rutan) yang terkenal religius tersebut. Seluruh warga binaan terlihat dengan kusyuk melaksanakan salat Ied yang digelar di Musala Rutan.
Untuk perayaan Hari Raya Kurban tahun ini sendiri, seluruh aktifitas dilakukan di dalam kawasan Rutan, mulai dari pelaksanaan salat hingga pemotongan hewan kurban.
Tahun ini, Rutan Padang melakukan pemotongan empat ekor sapi dan satu ekor yang didapatkan dari para pegawai dan sumbangan keluarga warga binaan yang ingin berkurban.
Komentar